BANJARMASIN, klikkalsel – Pantarlih (Panitia Pendaftaran Pemilih) KPU Banjarmasin melakukan pencocokan dan penelitian (Coklit) pemilih di kediaman Gubernur Kalsel, H Sahbirin Noor, Jalan Suprapto, Antasan Besar, Banjarmasin Tengah, Banjarmasin, Selasa (17/4/2018).
Dalam kesempatan itu, Sahbirin Noor menyambut baik kedatangan Pantarlih bersama Ketua KPU Kalsel Samahuddin Muharram, Ketua Bawaslu Kalsel Iwan Setiawan dan Ketua KPU Banjarmasin Bambang Budiyanto.
Gubernur Kalsel yang biasa disapa Paman Birin ini menilai, Coklit sangat berperan menentukan jumlah pemilih tetap pada Pemilu.
“Maka, kita berharap masyarakat benar benar terdata oleh Pantarlih,” jelasnya, setelah melakukan proses pencocokan namanya.
Ia meminta, selama Coklit petugas Pantarlih agar selalu sabar. Sebab, akan ada berbagai kendala ditemui, misalnya ada rumah kosong saat ditinggal pemiliknya bepergian.
“Masyarakat calon pemilih Pemilu agar tidak ketinggalan saat pendataan Coklit. Sebab, data ini adalah salah satu poin untuk suksesnya Pemilu 2019,” katanya.
Paman Birin berharap, data Coklit yang dihasilkan Pantarlih adalah akurat dan bisa dipertanggungjawabkan. (baha)
Editor : Farid