BANJARMASIN, klikkalsel.com – Hari pelaksanaan Pilkada serentak tahun 2024 di Kota Banjarmasin, Walikota Banjarmasin Ibnu Sina menyalurkan hak suaranya bersama istri dan anaknya.
Walikota Banjarmasin, Ibnu Sina menunaikan hak pilihnya di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 01 Kelurahan Pemurus Dalam, Banjarmasin Selatan.
Datang mencoblos bersama istrinya Siti Wasilah bersama anak keduanya M Syarif Hidayatullah yang telah memiliki hak suara untuk mengikuti Pemilu.
“Kita telah menunaikan kewajiban sekaligus hak sebagai warga negara, untuk memilih calon gubernur dan wakil gubernur serta calon walikota dan wakil walikota,” ucap Ibnu Sina, Rabu (27/11/2024).
Ia pun berharap sekaligus mengimbau kepada masyarakat yang memiliki hak pilih agar segera menggunakan hak pilihnya dengan segera datang TPS.
Baca Juga Polresta Banjarmasin Tingkatkan Patroli untuk Jaga Kondusifitas Pilkada Serentak 2024
Baca Juga Pilkada Serentak 2024 Dimulai, Masyarakat Desa Birayang Surapati HST Antusias Mencoblos
“Ini masih ada waktu untuk memberikan hak suara, sehingga akan terpilih nanti walikota dan wakil walikota terbaik dan gubernur dan wakil gubernur pilihan dari masyarakat Kalsel,” jelasnya.
Pada Pilkada saat ini pun, dirinya memprediksi partisipan pemilih semakin meningkat daripada Pilkada ataupun Pemilu yang sudah-sudah.
Ini karena memang antusiasme masyarakat semakin meningkat untuk memilih di Pilwali Banjarmasin maupun Pilgub Kalsel..
Meningkatnya partisipan ini pun dikatakan Ibnu tak terlepas dari keberhasilan KPU Banjarmasin maupun Bawaslu Banjarmasin dalam mengedukasi masyarakat. Serta juga dari tim pemenangan masing-masing Paslon dalam mempromosikan.
“Mudah-mudahan berjalan lancar, nanti sore pula semoga sudah bisa kelihatan hasilnya baik itu dari quick count ataupun tabulasi dari masing-masing tim pemenangan,” tandasnya.(fachrul)
Editor : Amran