Warga Desa Rangga Surya Dengar Visi Misi Pasangan BAIMAN dalam Kampanye Dialogis

Foto bersama Calon Bupati dan Wakil Bupati Batola Bahrul Ilmi-Herman Susilo bersama warga di Desa Rangga Surya Kecamatan Belawang dalam kegiatan kampanye dialogis (istimewa)

MARABAHAN, klikkalsel.com – warga Desa Rangga Surya, Kecamatan Belawang, menghadiri kampanye dialogis yang diadakan oleh Calon Bupati Barito Kuala (Batola), H Bahrul Ilmi, dan Calon Wakil Bupati, Herman Susilo, yang merupakan pasangan nomor urut 1, BAIMAN, Jumat (4/10/2024)

Dalam kesempatan tersebut, keduanya memaparkan visi, misi, dan program kerja mereka untuk mewujudkan perubahan di Batola.

Calon Bupati Batola, H Bahrul Ilmi menyampaikan, bahwa jika terpilih, ia akan menerapkan sistem pelayanan satu pintu di Pemkab Batola untuk memberikan pelayanan yang lebih baik kepada masyarakat.

“Kami ingin Kabupaten Batola lebih unggul dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat,” ujarnya, mengacu pada visi dan misi pasangan BAIMAN.

H Bahrul Ilmi juga menekankan komitmennya untuk meningkatkan perekonomian daerah dengan membangun berbagai sektor serta melengkapi alat dan mesin pertanian (alsintan) yang diperlukan.

Baca Juga Paripurna DPRD Batola: Pengucapan Sumpah Pimpinan Masa Jabatan 2024-2029

Baca Juga Pemkab Batola Gelar Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila 2024

Sementara itu, Calon Wakil Bupati Batola, Herman Susilo turut menekankan pentingnya perubahan dalam bidang pembangunan untuk memajukan Batola. Ia menjelaskan bahwa realisasi rencana pembangunan memerlukan dukungan dana yang cukup.

“Percuma kalau kita ingin membangun kalau pendapatan kita tidak ada. Dengan ini kami bercita-cita dan berkomitmen untuk menggalakkan pendapatan terlebih dahulu,” ungkapnya.

Herman Susilo juga menjelaskan bahwa salah satu langkah untuk meningkatkan pendapatan daerah adalah melalui sektor pajak perumahan. Ia mengusulkan agar semua instansi terkait di Pemkab Batola turun langsung ke masyarakat untuk mengetahui permasalahan yang ada.

“Dengan 12 program ini, kami akan mengatur semua lingkup SKPD Pemkab Batola untuk aktif menjangkau masyarakat,” tambahnya.

Lebih lanjut, Herman menyatakan bahwa pihaknya akan berusaha mencari investor dari luar daerah untuk menjalankan program pembangunan pasangan BAIMAN selama lima tahun ke depan.

“Investor itu wajib karena saat ini investor di Batola masih kurang,” tegasnya.

Diketahui, dalam dialog tersebut, warga Desa Rangga Surya menyampaikan permohonan untuk perbaikan jembatan di desa mereka dan mendoakan agar pasangan nomor urut 1, H Bahrul Ilmi dan Herman Susilo, terpilih sebagai pemimpin Kabupaten Batola untuk periode 2024-2029. (adv/airlangga)

Editor: Abadi