Whorkshop Mengangkat potensi Kalsel Lewat Tulisan

Pelaksanaan Workshob di Aula Perpustakaan Palnam Banjarmasin

BANJARMASIN, klikkalsel.com – Kesadaran menanamkan kepada generasi muda terhadap literasi baik menulis maupun membaca adalah hal yang terpenting. Dan itu salah satu poin dalam pengelolaan sumber daya alam (SDA) berbasis lokal.

Hal tersebut diungkapkan oleh Muhammad Syarif Bando Pustakawan Ahli Utama Perpustakaan Nasional RI di hadapan para Pustakawan yang terdiri dari pelajar se Banjarmasin, pada workshop yang digelar di Aula Perpustakaan Palnam, Kamis (16/5/2024).

“Dengan kedekatan dan mengetahui sumber daya alam baik itu kearifan lokal, kebudayaan menjadi modal yang sangat potensial, untuk akhirnya menanamkan generasi muda pada kesadaran berbangsa dan bernegara,” katanya.

Baca Juga : Ketua KPU Kalsel Minta Maaf! Honor PPS Dijamin Pasti Keluar

Baca Juga : Kolaborasi Musik, Fashion, dan Skuter Meriahkan Mods May Day Banjarmasin

Dengan begitu, bisa mengangkat potensi baik berupa tulisan maupun informasi bahwa ternyata Kalimantan Selatan (Kalsel) adalah sebuah provinsi yang sangat kaya.
Dari kearifan lokal bahkan ditinjau dari segi religius keagamaan maupun dari segi tatanan sosial masyarakat kalsel.

“Dengan informasi tersebut tentu dapat memberikan dampak yang sangat positif selain dikenal di luar Kalsel juga sebagai pengetahuan anak cucu di kemudian harinya,” katanya.

Dalam kesempatan itu pula Kepada Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kalsel Hj Nurliani Dardie mengatakan, dengan kegiatan ini diharapkan masyarakat Kalsel khususnya para penggiat literasi terutama generasi muda bisa lebih mengeksplorasi pengetahuan dan pengalaman.

“Dengan ini pula masyarakat tersampaikan betapa kayanya sumber daya Kalsel,” pungkasnya. (azka)

Editor : Akhmad