BALANGAN, klikkalsel.com – Wakil Presiden Republik Indonesia Gibran Rakabuming Raka melakukan kunjungan kerja ke Desa Juuh, Kecamatan Tebing Tinggi, Kabupaten Balangan, Kamis (8/1/2026), untuk meninjau langsung kondisi masyarakat pascabencana banjir bandang yang melanda wilayah tersebut.
Dalam kunjungan tersebut, Wakil Presiden RI meninjau sekolah dasar di Desa Juuh yang terdampak banjir bandang. Selain melihat langsung kondisi bangunan sekolah, Wakil Presiden RI juga menyerahkan bantuan alat-alat sekolah kepada para siswa sebagai bentuk dukungan terhadap pemulihan kegiatan belajar mengajar.
Setelah meninjau sekolah, Wakil Presiden RI bersama rombongan melanjutkan peninjauan ke rumah-rumah warga yang terdampak banjir bandang. Pada kesempatan itu, Wakil Presiden RI berdialog langsung dengan warga untuk mendengarkan keluhan serta kebutuhan masyarakat pascabencana.
Wakil Presiden RI Gibran Rakabuming Raka memerintahkan kepada Pemerintah Kabupaten Balangan untuk terus berkoordinasi dengan pemerintah pusat terkait kondisi pasca banjir bandang yang terjadi beberapa waktu lalu di wilayah Kecamatan Tebing Tinggi.
“Silakan nanti langsung berkoordinasi dengan pusat terkait penanganan pasca banjir disini, terus berkomunikasi agar pemulihan cepat selesai,” katanya.
Pada kesempatan tersebut Wakil Presiden juga menyampaikan rasa prihatin terhadap para warga setempat yang terdampak banjir bandang beberapa waktu lalu.
Baca Juga : Gubernur H. Muhidin Tepis Spekulasi Banjir Balangan Akibat Tambang
Baca Juga : Bank Kalsel Salurkan Bantuan Banjir untuk Warga Terdampak Banjir di Balangan dan Banjar
Bupati Balangan Abdul Hadi menyampaikan ucapan terima kasih dan apresiasi atas perhatian pemerintah pusat terhadap Kabupaten Balangan. Menurutnya, kehadiran Wakil Presiden RI memberikan semangat dan harapan bagi masyarakat yang terdampak bencana.
“Pemerintah daerah dan masyarakat Balangan mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya atas kedatangan Wakil Presiden RI ke daerah kami pasca banjir bandang,” ujarnya.
Bupati Abdul Hadi menjelaskan bahwa Wakil Presiden RI berpesan agar pemerintah daerah terus melakukan komunikasi dan koordinasi dengan tim beliau, khususnya terkait penyaluran bantuan pascabencana pada masa transisi. Pemerintah daerah telah menyiapkan jalur komunikasi guna mempercepat realisasi bantuan tersebut.
Terkait penanganan hunian warga terdampak, Abdul Hadi menyampaikan bahwa pemerintah daerah telah menyiapkan langkah jangka pendek dan jangka panjang. Dalam jangka pendek, rumah-rumah warga akan dilakukan perbaikan, sementara dalam jangka panjang akan dilakukan sosialisasi serta langkah-langkah menuju relokasi permukiman yang lebih aman.
“Ada rencana relokasi ke depan, sehingga dampak bencana ini tidak terlalu berbahaya bagi masyarakat. Jika masyarakat tetap tinggal di bantaran sungai, risikonya tentu lebih tinggi,” jelasnya.
Ia juga menambahkan bahwa Wakil Presiden RI memberikan dukungan terhadap rencana relokasi tersebut sebagai upaya mitigasi banjir bandang ke depan. Selain itu, Pemerintah Kabupaten Balangan berharap adanya dukungan kebijakan dari pemerintah pusat terkait pemulihan pascabencana dan pengelolaan lingkungan guna meminimalkan risiko banjir bandang di masa mendatang.
rfk/klik




