Tunjukan Penampilan Gemilang di Babak Final, Atlet Muaythai Kalsel Berharap Raih Medali Emas

Pasangan Atlet Muaythai Kalsel saat menunjukan aksinya di nomor seni Muayboran, di PON XXI Aceh-Sumut

BANDA ACEH, klikkalsel.com – Bertanding di nomor seni Muayboran, pasangan atlet Kalsel menampilkan pertunjukan yang memukau saat babak final cabang olahraga (Cabor) Muaythai PON XXI Aceh-Sumut di Bale Meuseraya, Banda Aceh.

Pasangan Abdul Rozak dan Halim Perdana Kusuma berhasil menyelesaikan semua gerakan dengan catatan waktu 4 menit 58 detik.

Abdul dan Halim membuka aksinya dengan gerakan waikru yang kemudian dilanjutkan dengan seni bertarung man muay.

Pelatih muaythai Kalsel, Gunawan menyampaikan bahwa anak asuhnya berhasil menampilkan 50 gerakan dalam kurun waktu lima menit.

“Alhamdulillah lega, mereka mampu menyelesaikan semua gerakan dengan baik. Baik dari postur gerakan, ritme gerakan bahkan realitasnya terlihat rapi,” ucapnya, Kamis (5/9/2024).

Baca Juga : Atlet Panjat Tebing Kalsel Minta Doa dan Dukungan Agar Bawa Pulang Medali di Hari Pertama PON XXI Aceh-Sumut 2024

Baca Juga : Tim PON Sepakbola Kalsel Berbagi Poin Dengan NTT Setelah Bermain Imbang 0-0

Dengan penampilan yang ditunjukan anak asuhnya tersebut, Gunawan pun cukup yakin bisa mendapatkan medali di nomor seni Muayboran tersebut.

“Doakan saja, insya Allah dari kacamata saya mereka sudah mengerahkan seluruh kemampuan terbaiknya, semoga saja berhasil meraih medali,” harapnya.

Sementara itu, atlet muaythai Kalsel, Abdul Rozak, mengatakan bahwa dirinya sangar gugup karena hasil pemenang baru akan diumumkan pada Selasa (10/9/2024) mendatang.

“Semoga saja bisa mendapatkan hasil terbaik jika melihat penampilan dari provinsi lain, saya optimis bisa meraih medali,” pungkasnya.(fachrul)

Editor : Amran