Tingkat Pengangguran Terbuka di Tabalong Tahun 2023 Turun Menjadi 3,60 Persen

Kepala Dinas Tenaga Kerja Tabalong, Herwandi

TANJUNG, Klikkalsel.com – Tingkat pengangguran terbuka di Kabupaten Tabalong pada Tahun 2023 mengalami penurunan menjadi 3,60 persen.

Hal tersebut diungkapkan oleh Kepala Dinas Tenaga Kerja Tabalong, Herwandi ketika berada di Halaman Pendopo Bersinar.

“Hasil rilis dari BPS untuk tingkat pengangguran terbuka tahun 2023 turun menjadi 3,60, penurunan yang luar biasa,” ujarnya.

Pada tahun 2022, Herwandi menuturkan bahwa tingkat pengangguran terbuka di Tabalong lumayan tinggi yakni 4,46 persen.

Melihat tingginya angka tersebut, Dinas Tenaga Kerja dan Balai Latihan Kerja (BLK) setempat melakukan langkah dan tindakan, sehingga mendapatkan hasil yang positif.

“Intervensi yang mereka lakukan di Tahun 2023 untuk penurunan angka pengangguran terbuka 2022 tersebut alhamdulillah mendapatkan tren positif,” ungkapnya.

Baca Juga Tekan Angka Pengangguran, Paman Birin Buka Job Fair Kalsel 2024 Dengan 1.500 Lowongan Kerja

Baca Juga Pj bupati Tabalong Lantik Faturahman Menjadi Kades PAW Desa Banyu Tajun

Herwandi mengungkapkan, intervensi tersebut berupa upaya pelatihan melalui program bimtek wirausaha baru yang sebelumnya ditargetkan menciptakan 10 ribu wirausaha baru.

“Sampai hari ini jumlah wirausaha yang sudah kita latih melalui Disnaker dan SKPD lain sudah berjumlah 23.658 orang, jadi jauh diatas target,” tuturnya.

Kemudian Disnaker juga melakukan pelatihan Diksar Gada Pratama yang saat ini sudah memasuki tahap ke tiga.

“Sudah dua kali kita melakukan pelatihan gratis Diksar Gada Pratama, hari ini sudah mulai penerimaan pelatihan tahap tiga,” tambahnya. (Dilah)

Editor: Abadi