Tim Kampanye BirinMu di Tanbu Susun Kekuatan, Menangkan Pilgub 2020

BATULICIN, klikkalsel.com – Ketua Tim Kampanye pasangan calon (Paslon) Gubernur Kalsel, nomor urut 1, H Sahbirin Noor – H Muhidin (BirinMu) Kabupaten Tanah Bumbu (Tanbu), Adrizal, meyakini, hasil perolehan suara untuk calon petahana di wilayah tenggara bakal maksimal.

Pikada pemilihan Gubernur – Wakil Gubernur Kalsel yang dihelat 9 Desember 2020 tak lama lagi akan digelar. Basis yang diklaim menjadi lumbung sura bahkan sudah dipetakan oleh tim pemenangan pasangan BirinMu, termasuk di Kabupaten Tanah Bumbu.

“Waktu pencoblosan pilgub hanya tersisa dua bulan lebih, kendati hari ini baru dibentuk tim kampanye bersama parpol koalisi, tapi kita optimis mampu meraup maksimal pundi-pundi pemilih,” kata Adrizal saat menghadiri rapat kerja pembentukan tim, di Posko pemenangan sementara, Jalan Raya Provinsi Kersik Putih (kantor Perindo).

Dalam rapat dihadiri perwakilan 10 parpol koalisi tersebut, Adrizal, juga sepakat dengan peserta yang hadir untuk memilih nama-nama perangkat inti draft komposisi pemenangan.

“Saya setuju, ketua harian pak Yandi Kamitono (Perindo)” ujarnya disambut tepuk tangan, Jumat (2/10/2020).

Kesepakatan bersama pula, sambung Adrizal, dalam draft komposisi dan personalia, diminta segera atau 1×24 jam, setiap perwakilan parpol menyetorkan 11 nama, agar terisi maksimal di setiap bidang.

“Kita ingin setelah sah dibentuk, hasilnya dikirim ke tim provinsi dan KPU kabupaten,” katanya.

Sementara itu, Ketua Pelaksana Harian, Yandi Kamitono mengungkapkan, personil tim yang dibentuk ini sejatinya orang-orang profesional yang maksimal bekerja dan intens untuk pemenangan BirinMu di Tanah Bumbu.

“Kami mewanti-wanti orang yang masuk tim dari koalisi parpol, bukan termasuk dalam ring 1 di tim pilkada kabupaten, agar bisa berkonsentrasi dan fokus ke pemenangan BirinMu” tegasnya.

Yandi berharap, target perolehan suara dapat maksimal diraih hingga 10 kecamatan.”Kami optimis menang di semua kecamatan” katanya.(riadi)

Editor : Amran