RANTAU, klikkalsel.com – Plt Gubernur Kalsel, Muhidin menghadiri perayaan Hari Jadi (Harjad) Kabupaten Tapin ke-59 yang digelar di Ruang Terbuka Publik, Kawasan Rantau Baru, Selasa (10/12/2024). Gubernur Kalsel terpilih pada Pilkada Serentak 2024 ini terbawa nostalgia di kabupaten tanah kelahirannya saat menyaksikan berbagai penampilan yang memukau.
Perayaan Harjad Kabupaten Tapin ke-59 dimeriahkan penampilan marching band, tarian Japin Lenggang Banua sebagai bentuk penyambutan tamu kehormatan.
Pembacaan ayat suci Al Quran pun menambah khidmat acara mengusung tema “Menuju Tapin yang Lebih Inovatif dan Harmonis dalam Keberagaman”, mencerminkan cita-cita pembangunan Kabupaten Tapin yang terus mengedepankan inovasi dan keharmonisan dalam masyarakatnya.
Selain itu, acara ini juga diramaikan oleh Expo dan Pameran Stand yang menyajikan 59 jenis kuliner khas Tapin berupa kue atau wadai, dengan total 59 ribu buah/porsi, sebagai simbol usia Kabupaten Tapin yang ke-59.
“Atas nama pribadi dan Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan, saya ucapkan Selamat Ulang Tahun yang ke-59 kepada seluruh masyarakat Kabupaten Tapin,” tutur Plt Gubernur Kalsel Muhidin.
Baca Juga :Â Sinyal Ada Penggantian Kepala SKPD Pemprov Kalsel, Muhidin Berniat Minta Mendagri Lakukan Asesmen
Baca Juga :Â Sinyal Ada Penggantian Kepala SKPD Pemprov Kalsel, Muhidin Berniat Minta Mendagri Lakukan Asesmen
Dalam kesempatan ini, Muhidin juga memberikan apresiasi kepada para penari Japin. Gubernur Kalsel terpilih itu memberikan semangat kepada mereka sambil mengenang masa-masa remajanya pernah menjadi seorang penari Japin saat masih muda. Bagi Muhidin hal tersebut sebagai bagian penting dari perjalanan hidup yang tak terlupakan.
“Kabupaten Tapin adalah tanah kelahiran saya. Hari ini sangat senang bisa hadir pada hari jadi Kabupaten Tapin,” ucap orang nomor satu di Kalsel kelahiran Binuang, 6 Mei 1958 ini.
Selain itu, H. Muhidin juga menyampaikan harapan agar Kabupaten Tapin selalu aman, kondusif, dan berkembang. Menurutnya, kerukunan dan kerja sama antara semua elemen masyarakat menjadi kunci penting dalam membangun daerah.
“Kita harus bekerja bersama, merangkul semua pihak untuk membangun Kalimantan Selatan. Saya berharap Bupati dan Wakil Bupati Tapin terpilih selalu bekerja sama, saling mendukung, dan bersinergi dalam membangun kabupaten dan banua ini menjadi lebih maju dan sejahtera,” pungkasnya.
Sementara itu, Pj Bupati Tapin, M Syarifuddin menyampaikan rasa syukur atas perkembangan positif yang telah dicapai Kabupaten Tapin. Menurutnya, pembangunan daerah ini tidak lepas dari kerja sama dan dukungan semua pihak yang terlibat.
“Kami terus mengarahkan pembangunan Kabupaten Tapin dengan penuh komitmen, berkolaborasi, serta mengedepankan dukungan dari berbagai pihak,” ujarnya.
Dalam kesempatan tersebut, Pj Bupati Tapin tak lupa memberikan apresiasi yang tinggi kepada seluruh masyarakat Tapin atas kontribusi aktif dalam mendukung proses pembangunan.
“Saya ingin mengucapkan terima kasih kepada masyarakat Tapin yang selalu mendukung dan bekerja sama dalam membangun daerah ini. Tanpa dukungan dan kerja sama dari kita semua, semua ini tidak akan terwujud,” tandasnya.
Pada puncak perayaan Hari Jadi Kabupaten Tapin tersebut, Plt Gubernur Kalsel Muhidin menyerahkan sejumlah penghargaan prestisius kepada Pj Bupati Tapin serta sejumlah pejabat Pemerintah Kabupaten Tapin.
Penghargaan yang diserahkan adalah Innovative Government Award 2024, sebagai pengakuan atas inovasi dalam tata kelola pemerintahan yang telah diterapkan oleh Kabupaten Tapin dan sejumlah penghargaan lainnya. (rizqon)
Editor: Abadi