BANJARBARU, klikkalsel.com – Tadarus Puisi Silaturahmi Sastra ke XVIII Banjarbaru 2024 menjadi ajang dalam menjaling silaturahmi antara para seniman di Kalimantan Selatan. Kegiatan tersebut digelar di halaman Disporabudpar, Sabtu (23/03/2024) malam.
Kepala Disporabudpar Banjarbaru, Ahmad Yanie Makie mengatakan kegiatan ini menjadi sebuah ajang silaturahmi, saling menjalin keakraban antara para seniman di Kalimantan Selatan yang dihadiri 250 orang lebih.
“Tujuan dari terselenggaranya acara ini untuk saling mempererat silaturahmi dan juga keakraban antar pelaku kesenian di Kalimantan Selatan,” ungkapnya.
Tadarus Puisi Banjarbaru ini berlangsung sejak 2004 lalu, dan sempat terhenti saat pandemi Covid-19 selama 2 kali.
Acara tersebut sebelumnya berlangsung di depan Minggu Raya. Namun selama dua tahun belakangan, digelar pada halaman Disporabudpar untuk mengurangi kebisingan dan juga membuat acara temu kangen para seniman makin hikmat.
“Kenapa kita mengambil tempat di sini, agar kawan-kawan sastrawan yang hadir saling berbagi tidak terganggu dengan kebisingan jalan,” bebernya.
Yanie mengaku, ke depannya acara Tadarus Puisi Banjarbaru akan mengundang para sastrawan yang ada di luar Kalsel.
“Tahun depan akan kita buat lagi, dan kita undang kawan-kawan yang di luar Kalsel,” ungkapnya.
Selain itu, dalam kegiatan di tahun ini, Yanie mengatakan kegiatan ini menggandeng beberapa organisasi untuk mengelola kegiatan, untuk membuat tampilan berbeda dari sebelumnya. Seperti IB Production.
“Untuk panggung kita buat sederamatis mungkin, dan akan menyesuaikan dengan tema puisi yang mereka bacakan,” jelasnya.
Selain itu, dengan adanya kegiatan Tadarus Puisi ini, Yanie mengharapakan Kota Banjarbaru bisa diakui menjadi Kota Kesenian di Indonesia. (Mada Al Madani)
Editor: Abadi