BANJARMASIN, klikkalsel.com – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Amanat Nasional (PAN) Kota Banjarmasin memastikan diri bulat mendukung pasangan Calon Walikota dan Wakil Walikota Banjarmasin Hj Ananda dan Ustadz H Mushaffa Zakir Lc pada Pemilu Kepala Daerah (Pilkada) Tahun 2020 di Kota Banjarmasin.
Hal tersebut disampaikan langsung oleh seluruh pengurus DPD PAN Kota Banjarmasin dalam kegiatan silaturahmi bersama Pasangan Calon AnandaMu, Sabtu (14/11/2020) dikediaman Ketua DPW PAN Kalsel H Muhidin.
“Mulai awal pencalonan sampai akhir pertarungan kami pastikan PAN bulat mendukung dan memenangkan pasangan AnandaMu di Pilkada Kota Banjarmasin Tahun 2020,” tegas Ketua DPD PAN Kota Banjarmasin H Harry Wijaya.
Untuk bisa memenangkan pasangan yang mewakili kaum ibu dan millenial ini, pihaknya mengaku sudah menggerakkan seluruh mesin partai agar pada 9 Desember 2020 mendatang pasangan AnandaMu dapat memenangkan hati masyarakat Kota Banjarmasin.
“Dengan memenangkan pasangan AnandaMu, maka bisa ikut mencetak sejarah baru di Kota Banjarmasin, yaitu menghantarkan Hj Ananda sebagai kaum perempuan pertama yang memimpin Kota Banjarmasin,” tambahnya.
Dalam kesempatan ini dirinya juga berharap jika nantinya terpilih kelak, pembangunan yang dimulai saat era Walikota Banjarmasin H Muhidin dapat kembali dilanjutkan bahkan diselesaikan oleh Paslon AnandaMu, diantaranya siring sungai baru hingga jalan dan sungai di wilayah veteran.
“Semoga nantinya silaturahmi semacam ini kepada seluruh kader PAN di Kota Banjarmasin bisa terus dijalin oleh pasangan AnandaMu jika nantinya sudah terpilih menjadi Walikota dan Wakil Walikota Banjarmasin selama 3,5 tahun mendatang,” harapnya.
Sementara itu, Calon Walikota Banjarmasin Hj Ananda mengakui PAN adalah salah satu partai koalisi yang All Out memenangkan pasangan AnandaMu di Pilkada Kota Banjarmasin Tahun 2020.
Karena itulah silaturahmi semacam ini baginya penting, untuk menghargai dukungan PAN sekaligus menyerap berbagai aspirasi dari kader PAN agar pembangunan di Kota Banjarmasin lebih baik lagi kedepannya.
“Insyallah segala pesan yang disampaikan oleh H Muhidin untuk membuat Kota Banjarmasin lebih baik lagi sudah saya catat betul-betul. Jika nantinya diamanahkan menjadi pemimpin Kota Banjarmasin, pesan tersebut akan saya usahakan untuk direalisasikan satu persatu,” ungkap mantan Ketua dan Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Banjarmasin.
Dalam kesempatan ini dirinya juga berharap kader PAN di Kota Banjarmasin juga dapat memperkenalkan 4 program unggulan dari pasangan AnandaMu, yaitu pertama Gerakan Dorong Usaha Lokal Untuk Naik Kelas atau Gendong Ulun, kedua Bertahan Pulih Bangkit Hingga Covid 19 Selesai atau Batapih Bahalai, ketiga Emak Berdaya Tangguh Pandai dan Berpenghasilan atau Ember Tapasan dan keempat Bantuan Pendidikan Selama Pandemi atau Bapespa.
“Dengan sinergi yang baik dari paslon AnandaMu dan PAN, saya optimis sejarah baru di Kota Banjarmasin akan bisa kita cetak bersama pada Pilkada Kota Banjarmasin Tahun 2020,” tukas Runner Up 1 Puteri Indonesia Tahun 2006 tersebut.(ganang)
Editor : Amran