Sentuhan Kepedulian BAZNAS Balangan untuk Warga Balangan

BALANGAN, klikkalsel.com – Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Balangan menyalurkan program bantuan BAZNAS, di bidang kesehatan, ekonomi, dakwah dan advokasi, pendidikan, di Gedung Budaya, Paringin, Rabu (10/12/2025).

Wakil Ketua II BAZNAS Kabupaten Balangan, Kamli Hasan, dalam sambutannya memaparkan jumlah bantuan yang disalurkan oleh BAZNAS. Diantaranya untuk 61 pelaku Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) sejumlah Rp244 juta, 40 orang tenaga pendidik Rp40 juta, bantuan 270 siswa siswi Madrasah Ibtidaiyah dan Madrasah Tsanawiyah Rp 67,5 juta.

Kemudian bidang dakwah dan advokasi, menyalurkan bantuan berupa Alqur’an dan karpet masjid sebesar Rp31,2 juta dan bidang kesehatan memberikan bantuan biaya berobat bagi masyarakat yang membutuhkan Rp53 juta.

Pada kesempatan ini, Kamli Hasan juga mengapresiasi semua pihak yang mempercayakan zakat, infak dan sedakahnya kepada BAZNAS Balangan, sehingga bantuan ini dapat disalurkan kepada yang membutuhkan.

Baca Juga :Ā Bagian Umum Setdako Banjarmasin Bertahap Lakukan Rehabilitasi Kawasan Balai Kota

Baca Juga :Ā MPP Balangan Resmi Beroperasi, Satukan 120 Layanan dalam Satu Atap

“Semua program ini tentu tidak bisa berjalan tanpa dukungan para muzaki, para donatur, para relawan dan seluruh pihak yang selalu mempercayakan zakat, infak dan sedakahnya kepada BAZNAS,” ujarnya.

Sementara itu, Asisten III Bidang Administrasi Umum Setda Balangan, Hasmiati menyampaikan penyaluran bantuan ini merupakan wujud pelaksanaan amanah dari umat yang dikelola melalui BAZNAS.

Hasmiati juga mengucapkan terima kasih kepada BAZNAS yang sudah membantu masyarakat Kabupaten Balangan.

“Kegiatan kita pada hari ini merupakan wujud pelaksanaan amanah dari umat yang dikelola melalui BAZNAS Kabupaten Balangan, kami berterima kasih kepada BAZNAS yang telah membantu masyarakat kita di Bumi Sanggam,” ucapnya.

(MC Balangan/rfk)