Ruang Rawat Inap RSUD Sultan Suriansyah Akan Bertambah, Gedung Baru Diperkirakan Rampung Akhir Tahun 2024

RSUD Sultan Suriansyah Kota Banjarmasin

BANJARMASIN, klikkalsel.com – Rencanakan beroperasional pada tahun 2025, pengerjaan gedung baru di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sultan Suriansyah Banjarmasin diperkirakan rampung akhir tahun 2024 ini.

Gedung baru dengan lima lantai tersebut nanti akan dipergunakan sebagai tempat pelayanan Hemodialisa dan ruang perawatan.

Direktur Umum (Dirut) RSUD Sultan Suriansyah, dr M Syaukani, menerangkan hingga saat ini progres pembangunan gedung tersebut telah mencapai 70 persen.

“Gedung ini lima lantai, Kalau dihitung ini adalah gedung ke lima, setelah adanya Gedung IGD, Poli, Gedung Utama dan Gedung Penunjang,” ucapnya.

Ia juga mengatakan setelah gedung itu nanti pihaknya akan menambahkan sekitar 51 bed perawatan bagi pasien. Baik itu cluster maupun VIP. Dimana pembangunan gedung ini ditargetkan akan rampung pada akhir tahun nanti.

Baca Juga Capai 86,86 Indeks Kepuasan Masyarakat dengan Predikat Baik, RSUD Ratu Zalecha Jawab Komitmen Melayani Masyarakat

Baca Juga Pelaku Penipuan Bermodus Pinjam Motor dan Amplop Kertas di RSUD Ulin Ditangkap

Untuk anggaran sendiri, pembangunan gedung baru RSUD Sultan Suriansyah ini terbagi menjadi dua tahap, yakni dari APBD Tahun 2023 dan dari APBD 2024. Dan untuk di tahap dua ini dikatakan Syaukani mencapai Rp 54 miliar.

“Insyaallah awal tahun depan kita sudah bisa mengoperasionalkan. Bertahap lah sambil melengkapi pelayanan,” pungkasnya.(fachrul)

Editor : Amran