Puncak Harjad Kalsel ke-75, Gubernur H. Muhidin Ajak Banua Bersatu Semangat Kerja Bersama, Merangkul Semua

Gubernur H. Muhidin menyampaikan sambutan Harjad Kalsel ke-75.

BANJARBARU, klikkalsel.com – Suasana penuh sukacita mewarnai Peringatan Puncak Hari Jadi ke-75 Provinsi Kalsel yang digelar di kawasan Perkantoran Gubernur Kalsel, di Banjarbaru, Kamis (14/8/2025).

Tampak pula masyarakat hadir memadati area acara untuk merayakan momen bersejarah Provinsi Kalsel ini.

Kehadiran orang nomor satu di Kalsel H. Muhidin didampingi sang istri Hj. Fathul Jannah juga selaku Ketua TP PKK Provinsi Kalsel, Wakil Gubernur, H. Hasnuryadi Sulaiman beserta istri drg. Ellyana Trisya sebagai Ketua BKOW Provinsi Kalsel, dan Sekdaprov M. Syarifuddin bersama istrinya Masrupah selaku Ketua Dharma Wanita Persatuan Kalsel.

Tak hanya itu, rasa suka cita pada Peringatan Puncak Hari Jadi ke-75 Provinsi Kalsel ini juga terlihat dari kehadiran para tamu undangan, seperti Gubernur Kalsel Periode 2016-2024 H. Sahbirin Noor didampingi istri Hj Raudatul Jannah, Wakil Menteri Kehutanan RI, Sulaiman Umar Siddiq yang juga datang langsung bersama istri.

Seluruh Forkompinda Kalsel, Kepala Daerah 1 Kabupaten/Kota, tokoh masyarakat dan agama juga pada acara sakral ini. Di momen istimewa ini, Gubernur Kalsel H. Muhidin mengajak seluruh kalangan di Bumi Lambung bersatu demi mewujudkan pembangunan yang baik dan kesejahteraan masyarakat.

Baca Juga : HUT Kalsel ke-75: Dari Gejolak Rakyat, RIS, hingga Lahirnya Provinsi Resmi di 14 Agustus

Baca Juga : Paman Birin Hadir di Puncak Peringatan Harjad Kalsel ke-75, Gubernur H. Muhidin Beri Pelukan Hangat

“Mari, kita tularkan semangat kerja bersama, merangkul semua, di setiap dimensi berpemerintahan dan kehidupan bermasyarakat,” tuturnya salam sambutan.

“Dirgahayu ke-75 Provinsi Kalimantan Selatan. semoga Allah SWT memberkahi banua kita dengan kemakmuran dan kesejahteraan,” imbuh Gubernur H. Muhidin.

Kemeriahan semakin menjadi ketika Gubernur Kalimantan Selatan, H. Muhidin, Wakil Gubernur, H. Hasnuryadi Sulaiman dan Sekretaris Daerah Provinsi Kalsel, M. Syarifuddin menyanyikan bersama lagu, Separuh Nafasku dari Dewa 19 memberikan hiburan pertama untuk tamu undangan yang hadir.

Kemeriahan puncak Hari Jadi ke-75 Provinsi Kalsel tahun ini, semakin lengkap dengan adanya Aruh Ganal yang menyajikan jajanan kuliner lokal khas Banjar, yang telah disediakan secara gratis untuk masyarakat dan tamu undangan yang memenuhi lokasi acara, yang juga menjadi lokasi dilaksanakannya Kalsel Expo dan Bumdesa 2025.

Bukan hanya itu, kehadiran para artis lokal dan ibu kota di panggung Harjad yang akan berlanjut, hingga 15 Agustus 2025. (rizqon)