BANJARMASIN, klikkalsel.com – Menjelang pelaksanaan tahapan Pemungutan dan Penghitungan Suara Pilkada Serentak 2024, Polresta Banjarmasin terus berupaya menjaga situasi agar tetap aman dan kondusif.
Melalui kegiatan Patroli Power of Hand, jajaran Polresta Banjarmasin menyambangi sejumlah lokasi strategis, termasuk objek vital seperti Kantor KPU Kota Banjarmasin dan Bawaslu Kota Banjarmasin.
Langkah itu dilakukan guna memastikan keamanan seluruh tahapan Pilkada serentak 2024 di Kota Banjarmasin.
Kapolresta Banjarmasin, Kombes Pol. Cuncun Kurniadi, melalui Kasi Humas Ipda Sunarmo menyampaikan, selain menempatkan personel di lokasi-lokasi strategis, pihaknya juga mengintensifkan patroli di seluruh wilayah kota.
“Kami memberikan pengamanan maksimal yang berlangsung hingga seluruh rangkaian Pilkada Serentak selesai. Fokus utama adalah pengamanan pada hari pencoblosan di TPS dan proses penghitungan suara,” jelas Ipda Sunarmo, Selasa (26/11/2024).

Sementara ini, situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di Kota Banjarmasin hingga saat ini berada dalam kondisi aman dan kondusif.
“Kami berharap seluruh elemen masyarakat dapat berpartisipasi aktif menjaga situasi ini agar Kota Banjarmasin tetap kondusif selama pelaksanaan Pilkada,” tuturnya.
Baca Juga : Bawaslu Kalsel Pastikan Panwascam Siaga 24 Jam, Patroli Pengawasan Hingga Pungut Hitung Suara
Baca Juga : H-1 Pencoblosan Pilkada 2024, Pengendara Serbu Kantor KPU Kalsel
Lebih lanjut, tak hanya melakukan patroli. Polresta Banjarmasin juga turut mengawal Pendistribusian Logistik Pilkada Serentak 2024 lewat Jalur Sungai dengan mengerahkan sejumlah armada milik Sat Polairud Polresta Banjarmasin.
“Ada beberapa kelurahan di Kota Banjarmasin ini. Semuanya kita kawal dan kami pastikan keamanan logistik Pilkada Serentak 2024 hingga sampai ke TPS-TPS, “tutur Kasi Humas.
Untuk diketahui, adapun pendistribusian logistik Pilkada serentak 2024 yang melalui sungai diantaranya TPS 08 Jalan Murung Selong RT. 12 Kelurahan Sungai Lulut Kecamatan Banjarmasin Timur Kota Banjarmasin.
Kemudian juga di TPS 17 Jalan Sungai Gampa Kelurahan Sungai Jingah Kecamatan Banjarmasin Utara Kota Banjarmasin. (airlangga)
Editor: Abadi