Pemancing Meninggal Diduga Akibat Kelelahan, Polisi Gunakan Inafis Portable System Cari Identitas

Kondisi Korban saat ditemukan warga di bekas Galian C, Batu Besi, Liang Anggang Banjarbaru.

BANJARBARU, klikkalsel.com – Seorang pria ditemukan tak bernyawa di sekitar danau bekas Galian C, Jalan Kenanga, Batu Besi, Liang Anggang, Banjarbaru, Minggu (21/04/2024) sekitar pukul 13.30 Wita.

Kejadian tersebut menghebohkan masyarakat sekitar, bahkan korban yang diduga pemancing tersebut sempat menjadi tontonan warga.

Kapolsek Liang Anggang, Kompol Yuda Kumoro Pardede mengatakan, jika korban pertama kali ditemukan warga yang lewat di bekas Galian C.

“Korban pertama kali ditemukan oleh warga yang lewat di sana,” ucapnya kepada klikkalsel.com melalui Whatsapp.

Korban ditemukan dengan kondisi miring ke kiri dan dua kaki melipat, serta lengkap 2 joran pancing di dekat jenazah.

“Setelah dipastikan oleh warga, baru mereka melaporkan ke Ketua RT, dan Ketua RT yang menghubungi Bhabinkamtibmas, anggota saya,” ceritanya.

Baca Juga : Duel Maut di Banjarbaru, Satu Tewas Satu Luka Parah

Baca Juga : Heboh! Tukang Las Ditemukan Tenggelam Dalam Tong, Polisi Lakukan Penyelidian

Dalam kejadian tersebut, Kompol Yuda mengatakan, pihaknya menemukan barang-barang korban, hingga kendaraan roda dua.

“Barang-barang berharganya masih lengkap tidak ada yang hilang,” ucapnya.

Korban kemudian dilarikan ke Rumah Sakit Umum (RSU) Idaman Banjarbaru guna proses Visum Et Revertum. Namun tidak ditemukan kekerasan fisik pada tubuh korban.

Polisi saat mengecek identitas korban menggunakan Inafis Portable System (IPS).

Polisi juga sempat menggunakan alat Inafis Portable System (IPS), dan diketahui korban bernama Suryani kelahiran Jawa Timur.

“Setelah mendapatkan identitas korban, kita dapat identitas keluarga korban dan menghubunginya,” ucapnya.

Namun, Kompol Yuda membeberkan, jika dari keterangan pihak keluarga, korban diduga korban kelelahan, karena yang bersangkutan sering begadang dan kurang istirahat. (Mada Al Madani).

Editor: Abadi