Peduli Bencana Aceh-Sumatera, Pemprov Kalsel Kucurkan Bantuan Rp1,5 Miliar Bersumber APBD

Kondisi memprihatinkan Aceh Tamiang pasca dilaksanakan banjir bandang. (foto: ANTARA FOTO/Syifa Yulinnas)

BANJARMASIN, klikkalsel.com – Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan (Pemprov Kalsel) telah mengalokasikan dana sebesar Rp1,5 miliar untuk membantu penanganan bencana yang melanda Aceh, Sumatera Utara, dan Sumatera Barat.

Sekdaprov Kalsel, M. Syarifuddin menerangkan bantuan tersebut merupakan dana APBD dari ambil dari pos anggaran Belanja Tidak Terduga (BTT), sebagai bentuk empati kepada para korban bencana.

“Insya Allah Pemprov Kalsel ikut berpartisipasi dalam memberikan bantuan untuk meringankan beban mereka yang tertimpa bencana,” ujarnya di sela mendampingi Wagub Kalsel Hasnuryadi Sulaiman pada acara AMPK dan Penghargaan Pengelolaan Pengaduan Terbaik Melalui LAPOR 2025 di Banjarmasin, Rabu (10/12/2025) malam.

Dijelaskannya pengalokasian dana bantuan itu menindaklanjuti Surat Edaran Menteri Dalam Negeri (Mendagri) surat bernomor 900.1.1.4/9595/SJ per 1 Desember 2025.

Baca Juga : Kolaborasi Lintas Instansi, PLN Kebut Pemulihan Kelistrikan Aceh

Baca Juga : PT Bhumi Rantau Energi Kirim Lima Truk Logistik Bantu Korban Banjir Bandang di Sumatera

Dalam surat, Mendagri meminta seluruh kepala daerah di Indonesia memberikan dukungan keuangan kepada wilayah terdampak bencana yang bersumber dari APBD.

Sekdaprov Kalsel memastikan pengalokasian dana bantuan bencana tersebut tidak akan berdampak pada program prioritas daerah.

Sementara itu, Pemprov Kalsel melalui Dinas Sosial juga telah mendelegasikan 13 personel Tagana ke wilayah terdampak bencana di Aceh dan Sumatera untuk memperkuat penanganan di lapangan pada Selasa (9/12/2025).

Mereka bertugas selama 15 hari, membantu proses memasak dan pengemasan di dapur umum, hingga distribusi makanan bagi para pengungsi. (rizqon)

Editor: Abadi