Paslon MANIS Kunjungi Desa Benteng, Pengaron, Ajak Sparing Bola Hingga Dikerubungi Emak-emak

Silaturahmi H Saidi Mansyur dan Habib Idrus Al Habsyi ke Desa Benteng, Kecamatan Pengaron, Kabupaten Banjar. (Istimewa)

MARTAPURA, klikkalsel.com – Kembali melakukan kunjungan ke desa, pasangan calon (Paslon) nomor urut 1 Banjar, sambangi Desa Benteng, Pengaron, Senin (14/10/2024) kemarin.

Silaturahmi paslon MANIS ini, seperti biasa disambut oleh masyarakat setempat di Lapangan Bola Benteng, untuk menyatakan dukungan serta mendoakan Saidi Mansyur – Sayid Iderus Al Habsyie agar kembali terpilih di Pilkada mendatang.

Bak selebritis, kedatangan Saidi – Sayid Iderus dikerumuni warga yang didominasi oleh emak-emak, bahkan tidak sedikit yang mengajak berfoto, atau sekadar bercerita.

“Ulun bersama Habib Idrus tentunya ingin membawa kebaikan ke masyarakat. Kebaikan dalam segala bidang, seperti infrastruktur, pendidikan dan lainnya. Kami menginginkan ke depannya semua berkelanjutan.

Dalam kesempatan ini, Saidi berharap niat baik dan tulus yang pihaknya tanamkan mendapatkan kemudahan.

“Insya Allah jika kami diberikan amanah menjadi bupati dan wakil bupati banjar harapan dan aspirasi yang disampaikan oleh warga Pengaron akan kami wujudkan agar masyarakat sejahtera dana merasakan pembangunan yang kami lakukan,” katanya.

Tim MANIS FC Saidi saat bertanding dengan tim bola warga desa Benteng. (Istiemewa)

Selain itu, Putera Haji Mansyur ini juga mengharapkan, semuanya selalu disehatkan dan diberikan keberkahan sehingga dapat terus bersilaturahmi serta menjaga kebersamaan hingga terwujudnya kabupaten banjar yang makin maju.

Baca Juga Debat Paslon Walikota Banjarmasin Dijadwalkan Akhir Oktober 2024

Baca Juga Batas Waktu SHGB Berakhir, Disperdagin Segel Bangunan Lantai Dua Pasar Harum Manis

Sementara itu, Siti Wardah Warga Desa Benteng mengatakan, di era kepemimpinan H Saidi Mansyur sangat banyak terasa program pembangunan-pembangunan yang dilaksanakan Pemerintah Kabupaten Banjar hingga ke desa mereka.

“Program sidin (beliau, red) banyak yang kami rasakan selama menjadi bupati, semoga beliau terpilih lagi,” harapnya.

Program pembangunan yang dimaksud tidak hanya berupa perbaikan infrastruktur jalan, tetapi juga program bantuan yang dinilai lebih merata tidak hanya terfokus di sekitaran pusat pemerintah kota saja.

“Sosok pak Saidi dikenal baik oleh masyarakat sini, bahkan banyak program bantuan baik dari pribadi ataupun pemerintah yang sudah dirasakan hingga ke Desa kami (Benteng),” ujar Siti Wardah.

Terkait akan hal itu, Siti Wardah menyampaikan dia bersama warga lainnya mendoakan agar H Saidi Mansyur dan Said Idrus dapat kembali mengemban amanah memimpin Kabupaten Banjar agar program-program yang telah dilaksanakan dapat terus dilanjutkan.

“Kami sangat mendukung H Saidi Mansyur bersama Habib, mudahan sidin berdua kabul hajat dan dapat kembali melanjutkan kepemimpinan,” kata Wardah.

Puncak silaturahmi pada sore itu dilaksanakan pertandingan sepak bola antara tim Saidi Mansyur melawan PS Benteng dan disaksikan ratusan warga yang memberikan semangat baik kepada tim Saidi Mansyur maupun PS Benteng.

Pertandingan persahabatan itu berjalan seru dan berakhir dengan skor 4-1 untuk kemenangan tim Saidi Mansyur.

Tim Saidi Mansyur sempat tertinggal 0-1 melalui gol yang dicetak striker PS Benteng, Wais namun tim Saidi Mansyur mampu membalikkan keadaan menjadi 4-1 melalui gol Saidi Mansyur, gol H Maulana dan dua gol lainnya oleh Zubaidi.(adv/mada)

Editor : Amran