BANJARMASIN, klikkalsel – Partai Demokrat dua kali menelan pil pahit atau kalah dalam kontestasi Pemilihan Gubernur (Pilgub) Kalsel pada 2010 dan 2015. Kali ini Demokrat tak ingin lagi salah pilih mengusung calon untuk Pilgub Kalsel 2020 mendatang.
Belakangan diketahui, Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Partai Golkar Kalsel, H Sahbirin Noor akrab disapa Paman Birin telah mengambil formulir bakal calon gubernur di Kantor DPD Partai Demokrat Kalsel, Jalan Veteran, Banjarmasin Timur.
Wakil Ketua Penjaringan dan Pendaftaran Pilgub DPD Partai Demokrat Kalsel, Zulfa Asma Vikra, membenarkan hal tersebut.Paman Birin mengambil formulir hanya melalui utusan staf DPD Partai Golkar Kalsel.
“Kita menginginkan yang mendaftar, pendaftar itu langsung calonnya. Kalau yang mengambil formulir tak masalah timnya,” ucapnya, Senin (30/9/2019) sore di Kantor DPD Partai Demokrat Kalsel.
Disinggung apakah Demokrat akan berkoalisi dengan Golkar pada Pilgub 2020 mendatang? Kemungkinan, kata dia, hal tersebut bisa terjadi mengingat dalam Pilkada tak ada intervensi DPP.
“Ini tingkat lokal, koalisinya hanya tingkat daerah,†sebut Ketua Penjaringan dan Pendaftaran Bakal Calon Pilgub DPD Partai Demokrat Kalsel, Aminudin Aziz.
Aziz menjelaskan, DPD Partai Demokrat Kalsel membuka pintu bagi siapa saja yang ingin mendaftar. Baik itu dari kader internal maupun eksternal partai politik.
“Yang mana peluang paling besar itu akan kami usung, dengan catatan komitmen visi-misi sama, untuk kepentingan masyarakat,†pungkasnya.
Saat ini DPD Partai Demokrat Kalsel melakukan penjaringan dan pendaftaran bakal calon, selama 3 bulan sejak 1 Oktober hingga 30 Desember. Tahapan ini, salah satu upaya Demokrat, untuk mempermudah koalisi dan mencari figur yang diusung.
Sementara itu, rencana petahana Paman Birin akan mendaftar di DPD Partai Demokrat Kalsel sempat diutarakan Ketua Harian DPD Partai Golkar, H Supian HK.
“Setelah mendaftar di sini (NasDem), kita akan ke Demokratnya,” ucapnya saat mendampingi Paman Birin menyerahkan berkas lamaran politik di Kantor DPW Partai NasDem Kalsel, Rabu (25/9/2019) lalu. (rizqon)
Editor : Farid