Paman Birin Dorong Anggota Partai Golkar Bekerja Maksimal Demi Kepentingan Masyarakat Kalsel

H Sahbirin Noor
H Sahbirin Noor

BANJARMASIN, klikkalsel.com – DPD Partai Golkar Kalsel menggelar rapat bersama dengan para dewan pakar Partai Golkar guna penguatan tim menghadapi Pilkada serentak 2020.

Rapat yang digelar di ruang rapat DPD Partai Golkar tersebut turut dihadiri ketua DPD Partai Golkar Kalsel, H Sahbirin Noor.

H Sahbirin Noor menyampaikan bahwa rapat tersebut dilaksanakan dalam rangka konsolidasi dan koordinasi fraksi Partai Golkar, untuk menghadapi Pilkada pada 9 Desember mendatang.

“Kita ingin pelaksanaan Pilkada ini berjalan lancar, aman terkendali dan sukses, serta memberikan manfaat yang besar bagi rakyat Kalsel,” ujar Sahbirin Noor, Minggu (29/11/2020).

H Sahbirin Noor yang akrab disapa Paman Birin ini juga mengimbau agar dalam pelaksanaan Pilkada ini bisa masyarakat datang ke TPS dengan suasana hati yang tenang, lapang, nyaman dan gembira.

“Kita ingin hasil dari pilkada atau pesta demokrasi ini bisa sesuai dengan harapan rakyat, karena kita ingin Kalsel yang sejahtera,” jelasnya.

Dalam rapat tersebut menurut Paman Birin, bahwa tidak ada penekanan yang khusus kepada anggota Partai Golkar, melainkan ia hanya menginginkan, seluruh anggota Partai Golkar agar bekerja maksimal untuk kepentingan Masyarakat Kalsel.

“Tidak ada yang khusus, kita hanya mendorong mereka untuk bekerja benar-benar untuk kepentingan Masyarakat Kalsel,” pungkasnya.(fachrul)

Editor : Amran

Tinggalkan Balasan