OMPL Kabupaten Balangan Salurkan Bantuan di Desa Mantuyan, Wakil Bupati Balangan Apresiasi Gerakan Kemanusiaan

Balangan, klikkalsel.com – Organisasi Masyarakat Peduli Lingkungan (OMPL) Kabupaten Balangan kembali menunjukkan kepeduliannya terhadap sesama melalui kegiatan sosial yang dilaksanakan di Tepi Sungai Desa Mantuyan, Kecamatan Halong, Minggu (23/11/2025).

Kegiatan ini turut dihadiri Wakil Bupati Balangan, Akhmad Fauzi, sebagai bentuk dukungan pemerintah terhadap aksi kemanusiaan yang dilakukan para relawan.

Ketua OMPL Kabupaten Balangan, Ahmadi, dalam tanggapannya menyampaikan bahwa kegiatan sosial ini merupakan bentuk komitmen OMPL untuk terus hadir di tengah masyarakat yang membutuhkan. Menurutnya, setiap langkah yang dilakukan relawannya adalah bagian dari ibadah dan upaya untuk menebar manfaat.

“Kami di OMPL berusaha bergerak semampunya dan seikhlasnya. Semoga bantuan ini dapat meringankan beban saudara-saudara kita yang sedang diuji kesehatannya. Kegiatan ini kami catat sebagai amal kebaikan, dan semoga menjadi nilai ibadah untuk semua pihak yang terlibat,” ujar Ahmadi.

Baca Juga : Wabup Balangan Dorong Peningkatan Mutu Layanan KIA Melalui Visitasi di RSUD Datu Kandang Haji

Baca Juga : Balangan Bentuk Fasilitator Daerah untuk Perkuat Sekolah Ramah Anak

Sementara itu, Wakil Bupati Balangan Akhmad Fauzi memberikan apresiasi dan dukungan penuh terhadap gerakan sosial yang digagas OMPL. Ia menyebut bahwa aksi seperti ini sangat membantu pemerintah dalam menjangkau masyarakat yang membutuhkan perhatian khusus.

“Saya sangat mengapresiasi langkah OMPL yang terus aktif turun ke lapangan. Ini adalah contoh nyata kepedulian yang harus ditiru. Pemerintah tentu tidak bisa bekerja sendiri, kehadiran organisasi seperti OMPL sangat membantu mempercepat penanganan masalah sosial di Balangan,” ucap Wakil Bupati.

Ia berharap kegiatan berbagi seperti ini terus berlanjut dan semakin meluas, sehingga lebih banyak masyarakat yang bisa merasakan manfaatnya.

Kepala Desa Mantuyan, Muslihi, menyampaikan rasa syukur dan terima kasih atas kedatangan OMPL yang bergerak langsung menyentuh masyarakat di desanya. Ia mengungkapkan bahwa bantuan yang diberikan hari ini benar-benar tepat sasaran, mengingat warga yang didatangi merupakan keluarga yang sedang mengalami kondisi kesehatan berat.

“Yang dibantu hari ini adalah saudara-saudara kita yang lemah. Ada tiga warga yang mengalami stroke, satu warga lagi sudah lama menderita sakit cukup parah. Bantuan seperti ini tentu sangat berarti bagi mereka, dan kami atas nama masyarakat Mantuyan sangat berterima kasih,” ujar Muslihi.

Kegiatan berlangsung hangat dan penuh haru, dengan harapan bahwa sinergi antara pemerintah, organisasi masyarakat, dan warga dapat terus terjalin demi Balangan yang lebih peduli dan berkeadilan.

rfk/klik