Muhammadiyah Kalsel Salurkan Hibah Dana Menko PMK Agar Menjaga Kebutuhan Nutrisi Para Lansia Panti Sosial

BANJARMASIN, klikkalsel.com – Muhammadiyah Covid-19 Command Center (MCCC) Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Kalimantan Selatan (Kalsel), menyalurkan bantuan dana hibah dari Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy ke masyarakat yang terdampak. Bantuan ini disalurkan melalui kegiatan Peduli Lansia dalam bentuk nutrisi dan obat-obatan.

Panti Sosial Tresna Werdha Budi Sejahtera, Landasan Ulin, Banjarbaru, menjadi lokasi pelaksanaan kegiatan, Sabtu (7/8/2021).
Muhammad Ridho Muzada Elfa selaku koordinator kegiatan, menyampaikan terimakasih atas bantuan dana hibah Menko PMK untuk penanganan dampak Covid-19.

“Selanjutnya kita belikan beberapa nutrisi yang diperlukan untuk lansia,” tuturnya.

Penyaluran bantuan diserahkan oleh Pimpinan Aisyah Kalsel didampingi Ketua Muhammadiyah Disaster Management Center (MDMC) Kalsel
Ginanjar Sutrisno.

Bantuan berupa nutrisi bubur kacang hijau 144 porsi, madu 30 botol dan roti tawar 150 bungkus. Kegiatan ini juga mendapat dukungan dari perusahaan obat Sanbe dan Dexa Medica, yang memberikan multivitamin dengan total kurang lebih mencapai 1000 tablet.

“Muhammadiyah Covid-19 Command Center Kalsel berusaha untuk selalu peduli terhadap kaum yang rentan terhadap Covid-19, salah satunya adalah lansia. Semoga yang kami berikan dapat memperkuat imunitas lansia di masa pandemi,” tuturnya.

“Muhammadiyah melalui MCCC sudah sejak awal pandemi selalu memberikan bantuan kepada masyarakat luas dengan berbagai macam layanan, itulah komitmen kami untuk menghadapi pandemi,” timpal Ginanjar Sutrisno.

dr Aditya Anin Pramasari selaku dokter yang bertugas di Panti Sosial Tresna Werdha Budi Sejahtera menyampaikan, bantuan berupa nutrisi yang disalurkan sangat untuk kebutuhan para lansia.

“Kami mengucapkan terimakasih kepada MCCC khususnya Muhammadiyah karena memperhatikan asupan untuk lansia yang ada ditempat kami, di sini ada 114 lansia yang tersebar dari seluruh kabupaten di Kalimantan Selatan,” pungkasnya.(rizqon)

Editor : Amran