BANJARMASIN, klikkalsel.com– Mempersiapkan Festival Hak Asasi Manusia (HAM) yang rencananya dilaksanakan di Banjarmasin, pada Oktober 2020 mendatang, Bagian Hukum Sekdako Banjarmasin menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) di Aula Kayuh Baimbai, Balaikota Banjarmasin, Kamis (6/2/2020).
Dalam Rakor tersebut, turut berhadir Ketua Komnas HAM Republik Indonesia, Ahmad Taufan Damanik guna membahas pelaksanaan di Banjarmasin nantinya, terkait dengan pembangunan daerah yang ramah Hak Asasi Manusia Berbasis Inklusi.
Tidak hanya, itu Rakor tersebut juga dihadiri Sekretaris Daerah Kota Banjarmasin, Wakil Ketua Komnas HAM RI, Direktur Eksekutif Internasional NGO Forum on Indonesia Development, Dekan Fakultas Hukum Universitas Lambung Mangkurat Bajarmasin, Para Staf Ahli Walikota, Asisten dan Para Kepala SKPD di Lingkungan Pemerintah Kota Banjarmasin.
Terselenggaranya Festival di Kota Banjarmasin merupakan kali pertama Festival HAM tersebut digelar di luar Pulau Jawa. hal itu juga tidak lepas kaitannya dengan Kota Banjarmasin yang merupakan kota yang memiliki roadmap Kota Inklusi, serta kota yang meraih penghargaan peduli HAM selama 5 tahun berturut-turut.
Wali Kota Banjarmasin H Ibnu Sina, berharap penyelenggaraan Festival HAM pada bulan Oktober tahun 2020 nanti mampu terlaksana dengan sangat baik dan mampu menunjukan bahwa kota Banjarmasin merupakan kota peduli HAM.
“Mari kita kebersamaan bergotong royong agar pelaksanaan berjalan dengan sukses dan mendapatkan kesan yang berbeda,” ucapnya.
Untuk itu ia menginginkan agar daerah yang sudah mendapatkan penghargaan Kota Peduli HAM di Indonesia, mampu memaksimalkan lagi dengan berpartisipasi di pelaksanaan Festival HAM di kota Banjarmasin.
“Mudah-mudahan melalui dukungan dari Komnas HAM hari ini, kita mampu melaksanakan kegiatan ini dengan sangat baik,” tandasnya.(fachrul)
Editor : Amran