Lensa Foto DPRD Kalsel Bulan Juli 2023

Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) gelar rapat paripurna dengan agenda pengambilan keputusan DPRD terhadap Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) Provinsi Kalsel 2023-2042 menjadi Peraturan Daerah (Perda)
Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel), H. Supian HK, menerima peserta Studi Strategis Dalam Negeri (SSDN) Program Pendidikan Singkat Angkatan (PPSA) XXIV Lembaga Ketahanan Nasional Republik Indonesia (Lemhanas RI) di Gedung “Rumah Banjar”

 

Keberhasilan Pemerintah Daerah Kalimantan Selatan (Kalsel) dan Bank Indonesia (BI) Kantor Perwakilan (KPW) Kalsel dalam menekan angka inflasi, mendapat apresiasi dari Ketua DPRD Kalsel H. Supian HK.

 

Ketua DPRD Provinsi Kalsel H. Supian HK rapat monitoring implementasi Electronic Traffic Law Enforcement (ETLE) dengan Kepolisian Daerah Kalsel.

 

Komisi I DPRD Kalsel menggelar rapat dengar pendapat dengan Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Provinsi Kalsel serta Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSM) Provinsi kalsel

 

Komisi II DPRD Provinsi Kalsel terus berupaya meningkatkan laju pertumbuhan Ekonomi. Saat rapat dengar pendapat dengan mitra kerja membahas program kerja 2024

 

Komisi III DPRD Provinsi Kalsel membahas permasalahan lahan dan perkebunan pada gelar rapat kerjasama Badan Riset dan Inovasi Daerah (Brida) dan Dinas Perhubungan (Dishub)

 

Komisi IV DPRD Provinsi Kalsel menggear rapat pembahasan Kebijakan Umun Anggaran (KUA) dan Prioritas Plafon Anggaran Sementara (PPAS) APBD Provinsi kalsel TA 2024