Lamar NasDem, Denny Indrayana Kembali Mencalon Gubernur Kalsel

Denny Indrayana dipastikan bakal kembali meramaikan kontestasi Pilgub Kalsel 2024. (foto: istimewa)

BANJARMASIN, klikkalsel.com – Denny Indrayana memastikan kembali maju pada kontestasi Pilgub Kalsel 2024. Dikalahkan Sahbirin Noor-Muhidin pada Pilgub 2020 lalu sepertinya tidak membuat Denny kapok mencalon untuk yang kedua kalinya.

Saat ini Denny Indrayana masuk dalam daftar bakal calon Gubernur Kalsel di penjaringan DPW Partai Nasional Demokrat (NasDem). Melalui perwakilannya, mantan Wamenkumham RI era presiden Susilo Bambang Yudhoyono ini menyerahkan berkas pendaftaran ke Sekretaris DPW NasDem, Akhmad Rozanie di Banjarbaru, Selasa (7/5/2024).

“Alhamdulillah, hari ini ulun mendaftar, dan ikut penjaringan Bakal Calon Gubernur di Partai NasDem. Selanjutnya ulun juga akan mendaftar ke partai lain yang membuka pendaftaran,” ucap Denny kepada awak media.

Baca Juga Dilirik Muhidin, NasDem Jadi Primadona Koalisi Parpol dan Lamaran Kandidat Pilgub

Baca Juga NasDem Banjar Buka Penjaringan, Saidi Mansyur Kembali Maju

Pencalonan Denny Indrayana dipastikan bakal meramaikan peta politik Pilgub Kalsel. Denny berharap proses pencalonan berjalan lancar dan mendapat respon baik masyarakat.

Denny Indrayana melalui perwakilannya menyerahkan berkas pendaftaran penjaringan bacalon kepala daerah di DPW Partai NasDem Kalsel.

“Ini adalah ikhtiar dan ijtihad politik ulun untuk tetap memperjuangkan politik yang amanah dan mensejahterakan rakyat Banua Kalsel. Semoga Allah Subhanahu wa ta’ala memudahkan perjuangan ini, amin,” pungkasnya.

Sementara itu, Sekretaris DPW Partai NasDem Kalsel Akhmad Rozanie mengatakan pihaknya terbuka bagi siapa pun yang ingin mendaftar dalam penjaringan calon kepala daerah Pilkada 2024. Meski demikian, Partai NasDem juga mendorong kadernya ikut dalam kontestasi pesta demokrasi, baik itu Pemilihan Bupati/ Wali Kota dan Pemilihan Gubernur.

“Siapapun yang melamar, kita terima. Karena ini instruksi dari DPP, kita partai terbuka bukan partai tertutup,” ucapnya.

Rozanie menambahkan, kandidat yang akan diusung NasDem berada di keputusan DPP berdasarkan masukan DPW berdasarkan pertimbangan di daerah. Disebutkannya bahwa 10 kursi yang diraih NasDem di DPRD Kalsel merupakan bukti kepercayaan masyarakat, sehingga dalam mengusung kandidat Pilgub nanti benar-benar selektif.

“Kriteria yang kita lihat harus mempunyai elektabilitas yang bagus, dia mampu bagaimana cara untuk memenangkan,” tandasnya. (rizqon)

Editor: Abadi