BANJARMASIN, klikkalsel.com – Sudah 26 tahun insiden kerusuhan atau Jumat Kelabu, pada Jumat 23 Mei 1997 terjadi. Peristiwa itu tak pernah hilang dari ingatan sebagian masyarakat Kalsel khususnya Banjarmasin.
Ketua DPRD Kalsel H Supian HK menyebut itu merupakan sejarah kelam bagi Kalsel.
“Sebuah peristiwa yang kelam namun harus dijadikan sebuah pengalaman di mana kejadian 26 silam hendaknya menjadikan masyarakat sadar dan dewasa betapa meruginya dan begitu besar dampak yang ditimbulkan,” katanya, Selasa (23/5/2023)
Untuk itu Supian mengharapkan, kepada pihak pihak yang mengingat peristiwa tersebut untuk bisa mengimbau kepada anak-anak muda generasi penerus agar peristiwa tersebut jangan sampai terulang.
“Seperti yang dilakukan Dewan Kalsel selalu mengimbau melalui wawasan kebangsaan dan menanamkan rasa kecintaan terhadap bangsa dan negara,” ujarnya.
Ia juga menyinggung, terlebih saat ini memasuki Pemilu 2024 mendatang sebuah pesta Demokrasi bangsa Indonesia. Jadi, insiden tersebut jangan sampai terulang.
“Bertarunglah secara sehat, jagalah ahlak, budi pekert dan saling menghargai, hingga diharapkan pesta demokrasi nanti bisa berjalan dengan lancar. Jika hal ini dilaksankan insyaallah kalsel selamat,” pungkasnya. (azka)
Editor : Akhmad