PARINGIN, klikkalsel.com â Turut serta membantu pemerintah daerah mengendalikan inflasi, jajaran Polres Balangan melakukannya dengan menanam cabai dan terong di lahan milik Kasat Intel, bertempat di Desa Harapan Baru, Kecamatan Paringin Selatan, Senin (23/1/2023).
Hasilnya, cukup menggembirakan. Bupati Balangan, Abdul Hadi bersama Kapolres Balangan, AKBP Riza Muttaqin dan Kepala Dinas Pertanian, Tuhalus berkesempatan untuk panen cabai dan menanam terong.
Meskipun turun hujan, acara terus berlangsung dan berjalan dengan lancar. Bupati bersama Kapolres dan anggota Bhayangkari antusias dalam kegiatan tersebut.
Kapolres Balangan, AKBP Riza Muttaqin mengatakan, Polres Balangan mendukung pemerintah daerah untuk penguatan pertumbuhan ekonomi, dalam rangka pengendalian inflasi ditengah masyarakat.
âKami Polres Balangan, menyumbang sedikit upaya dalam rangka pengendalian inflasi. Tentu saja hal ini domainnya Pemkab Balangan, dan kami turut membantu mendukungnya,â katanya.
Baca Juga :Â Bupati Balangan Salurkan Bantuan Korban Kebakaran Di Haur Batu, Paringin Kota
Baca Juga :Â Kepengurusan DPD PPNI Kabupaten Balangan Periode 2022-2027 Resmi Dilantik
AKBP Riza Muttaqin juga menambahkan, bahwa perkembangan ekonomi dunia tahun 2023-2024 akan gelap apabila tidak sensitif terhadap situasi pertumbuhan ekonomi.
Sementara itu, Bupati Balangan, Abdul Hadi mengatakan kegiatan ini merupakan inovasi yang baik dan bisa menjadi contoh oleh masyarakat.
âKegiatan ini merupakan kolaborasi Pemerintah Daerah dengan Forkopimda yaitu Polres Balangan untuk mengendalikan inflasi. Kapolres juga memiliki semangat berinovasi, dan hal ini kami sambut dengan baik,â ujarnya.
Abdul Hadi juga menyampaikan, upaya pengendalian inflasi selain dalam bidang pertanian, diantaranya bantuan BBM untuk Organda, dan bantuan kepada UMKM.
âKedepannya, Insya Allah kita akan launching pinjaman tanpa bunga di BPR, ini bagian daripada upaya pemerintah daerah untuk mendorong pertumbuhan ekonomi di daerah kita,â tambah Abdul Hadi.
Diketahui, panen cabai yang dilakukan merupakan panen ke 16 kalinya, diatas lahan seluas 1,5 hektar yang sudah menghasilkan total sekitar tujuh ton. (rfk/klik)