BANJARMASIN, klikkalsel.com – Berbagai rangkaian acara dipastikan meramaikan Peringatan Hari Jadi Kalsel ke-74 yang jatuh pada tanggal 14 Agustus 2024. Di awal bulan ini, digelar Karasmin Ragam Pesona Budaya Banjar dengan beragam kegiatan meriah di Taman Budaya, Jalan Brigjen Hasan Basri, Kayu Tangi, Banjarmasin.
Dalam tiga hari ke depan dari 2-4 Agustus 2024, Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Taman Budaya Provinsi Kalimantan Selatan mengadakan berbagai acara di antaranya Tari Tradisi/Kreasi, Musik Kolaborasi, Teater Japin Carita, Wayang Gung, Pentas Band Pelajar, Madihin, dan Panggung Apresiasi Seni.
Baca Juga : Pers Kalsel Berduka, Paman Birin Kenang Selalu Ketauladanan Haji Taufik: Tokoh Panutan Yang Luar Biasa
Baca Juga : Hasil Sinkronisasi DP4, Pemilih di Pilkada 2024 Kalsel Bertambah 22.412 Dibandingkan Pemilu Februari Lalu
Selain itu juga digelar pameran lukisan, festival pawai budaya, pertunjukan seni dan bazar kuliner. Ada juga Festival Pawai Budaya yang bakal menambah kemeriahan Ragam Pesona Banjar pada 4 Agustus mendatang.
“Semua kegiatan kita selenggarakan di lingkungan UPTD Taman Budaya Provinsi Kalsel dalam rangka memeriahkan Hari Jadi Kalsel ke-74,” ucap Kepala UPTD Taman Budaya Kalsel, Suharyanti, Jumat (2/8/2024).
Dia menambahkan, program ini merupakan selaras dengan tugas pokok dan fungsi maupun pengembangan visi misi Pemprov Kalsel, dalam upaya mendorong kelestarian dan pengembangan seni budaya di Kalsel.
“Kita ingin terciptanya proses ruang kreatif, kreasi, ekspresi dan eksplorasi pelaku seni dan masyarakat agar kehidupan seni daerah tetap berjalan dinamis,” pungkasnya. (rizqon)
Editor: Abadi