Kebakaran Gegerkan Warga Sungai Andai, Satu Rumah Hangus Terbakar

Warga relawan pemadam kebakaran, BPBD dan DPKP Kota Banjarmasin saat memeriksa kondisi rumah yang habis terbakar di Kelurahan Sungai Andai

BANJARMASIN, klikkalsel.com – Di tengah teriknya matahari, warga Jalan Padat Karya, komplek Herlina Perkasa Blok Kruing RT 64, Kelurahan Sungai Andai, Kecamatan Banjarmasin Utara dibuat panik dengan adanya kebakaran yang terjadi di kawasan tersebut, Sabtu (3/8/2024) sekitar pukul 15.00 Wita.

Informasi dihimpun, insiden itu menghanguskan satu rumah warga yang sebagian besar dibangun dari bahan kayu dan beruntung, tidak ada korban jiwa dalam musibah tersebut, karena rumah terbakar dalam keadaan kosong.

Ahmad Bukhori warga yang tinggal di sebelah rumah terbakar dan turut terdampak kebakaran, menceritakan bagaimana ia pertama kali menyadari adanya kebakaran tersebut.

“Saat itu lagi sholat lalu mencium bau asap (gosong), saya kira itu dari warga yang membakar sampah seperti biasanya,” ujarnya.

Namun, beberapa detik kemudian, istrinya dari arah dapur berteriak ada kebakaran di samping rumahnya.

Baca Juga Bangun Pasar Sementara Pasca Kebakaran di Pasar Lima, Disperdagin Prioritaskan Pedagang Rutin Bayar Retribusi

Baca Juga Bedakan Kosong di Belakang Garasi Speed Boat Dishub Kalsel Kebakaran

Menyadari bahwa rumah sebelah telah terbakar, dirinya keluar dan melihat api sudah menjadi jadi membakar habis bangunan rumah disamping tempat tinggalnya.

Ia menduga, api semakin cepat membakar bangunan tersebut karena kondisi cuaca sedang berangin dan bangunan didominasi berbahan kayu yang mudah terbakar.

Hanya dalam waktu lima menit, kata Ahmad Bukhori api sudah melalap habis rumah di sebelah tempat tinggalnya. Sayangnya, rumahnya juga ikut terdampak. Dinding dan plafon dapurnya hangus terbakar.

Mengetahui kondisi api yang kian membesar, Ahmad Bukhori segera keluar rumah dan menyelamatkan keluarganya.

“Hal pertama yang saya lakukan adalah memastikan anak dan istri saya aman, kemudian membawa sebagian barang-barang berharga,” imbuhnya.

Kebakaran tersebut berhasil dipadamkan setelah warga sekitar bergotong-royong dan barisan pemadam kebakaran Kota Banjarmasin mulai berdatangan dan berjibaku memadamkan kobaran api.

Sementara, belum diketahui pasti penyebab dari kebakaran tersebut. Saat ini pihak kepolisian, BPBD dan DPKP Kota Banjarmasin masih melakukan pendataan. (airlangga)

Ediror: Abadi