HKN ke-57 Pemko Banjarmasin Luncurkan Ambulans Sungai

BANJARMASIN, klikkalsel.com – Pemko Banjarmasin melalui Dinas Kesehatan menggelar peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) Ke-57 yang bertema Sehat Negeriku, Tumbuh Indonesiaku.

Peringatan HKN yang diselenggarakan di panggung depan Balaikota Banjarmasin, dipimpin oleh Walikota Banjarmasin, Ibnu Sina.

Rangkaian kegiatan seperti, penyerahan santunan kepada ahli waris kepada tenaga kesehatan yang gugur karena Covid-19, kemudian penyerahan penghargaan Anugerah Mitra Bakti Husada serta peluncuran ambulance sungai untuk Rumah Sakit Umum Daerah Sultan Suriansyah.

Ibnu Sina mengajak semua pihak berkolaborasi dengan landasan moral dan profesionalisme yang harus di kedepankan untuk menghadapi pandemi covid 19 yang hampir berusia 2 tahun.

“Oleh karenanya dibutuhkan kepatuhan masyarakat dalam menerapkan protokol kesehatan disetiap kegiatan, dengan peningkatan kapasitas 3T, Testing, Tracing dan Treatment serta pelaksanaan vaksinasi Covid-19 dan alhamdulillah hari ini kita berada di PPKM level 2, mudah-mudahan bisa turun lagi ke level 1,” terangnya, Jumat (12/11/2021).

Selain itu, Ibnu Sina menyampaikan pada hari ini ia juga meresmikan Ambulan Sungai untuk Rumah Sakit Umum Daerah Sultan Suriansyah Banjarmasin.

“Supaya tidak macet di jalan, ya ini bisa melayani lewat jalur Sungai, terutama masyarakat yang ada dipinggiran sungai juga bisa memanfaatkan ini,” jelasnya.

Maka dari itu, Ia menjelaskan dibantaran sungai Kota Banjarmasin, ada 30 persen warga kota yang tinggal dipinggir sungai yang kemudian jika ingin memanfaatkan ambulan ini silakan menghubungi call center 119.

Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Banjarmasin, Machli Riyadi, menuturkan bahwa dalam puncak peringatan Hari Kesehatan Nasional ini, Pemko Banjarmasin juga meresmikan ambulan sungai yang sudah bisa dioperasikan hari ini.

“Saya berharap ini bisa lebih mengoptimalkan pelayanan kesehatan kepada masyarakat. Mengingat warga kota Banjarmasin juga banyak tinggal di bantaran sungai,” terangnya.

Tidak hanya itu, ambulan sungai ini juga dilengkapi dengan perlengkapan medis hingga bisa melakukan pertolongan pertama langsung.

“Fasilitas yang disediakan dipastikan nyaman sekali untuk pasien,” pungkasnya.(fachrul)

Editor : Amran