BANJARMASIN, klikkalsel- Sesepuh pemadam kebakaran di Kota Banjarmasin, Safari Darianor (68) atau lebih dikenal dikalangan pemadam dengan sebutan Haji Uung 02 Kuripan, berpulang ke Rahmatullah.
“Pemadam kebakaran swasta Kota Banjarmasin berduka”.
Kalimat tersebut banyak terpampang di media sosial milik anggota pemadam kebakaran.
Haji Uung meninggal saat dirawat di ICCU RSUD Ulin Banjarmasin karena mengalami gangguan pada jantungnya.
“Malam Rabu masuk rumah sakit, kemudian Kamis masuk ICCU,” ujar Mina salah satu anak Haji Uung., Kamis (3/1/2019).
Terlihat puluhan anggota pemadam kebakaran swasta di Kota Banjarmasin berdatangan ke rumah sakit untuk menjemput dan mengantarkan jenazah kerumah duka di kawasan Jalan Kuripan Gang 1 RT 9 Banjarmasin.
“Kami sangat terkejut, padahal kami baru saja menjenguk beliau. Kami sangat kehilangan sosok beliau yang terkenal loyal dan memiliki jiwa kemanusiaan yang tinggi,” ujar Abdi Artha alias Goler 02 SM.
Haji Uung rencananya akan dikebumikan di alkah keluarga di kawasan Pematang Panjang, Kecamatan Sungai Tabuk, Kabupaten Banjar Jumat, (4/1/2019) seusai Salat Jumat.
Haji Uung sendiri dikenal sebagai salah satu pendiri Balakar 654 Kota Banjarmasin.
Selain di Banjarmasin dan sekitarnya, Haji Uung juga sering terjun dalam misi kemanusiaan di daerah lain.
Bahkan baru-baru ini Haji Uung juga turut dalam misi kemanusiaan pada musibah gempa Lombok.(david)
Editor : Alfarabi





