Gubernur H. Muhidin dan Wagub Kalsel Hasnuryadi Serahkan Bantuan Sapi Kurban Untuk Masyarakat di Masjid Sabilal Muhtadin

Gubernur Kalsel H. Muhidin menyerahkan bantuan sapi kurban jenis Janaka berbobot 1,1 ton.

BANJARMASIN, klikkalsel.com – Gubernur H. Muhidin dan Wakil Gubernur Kalsel Hasnuryadi Sulaiman menyerahkan Bantuan Kemasyarakatan Presiden Indonesia berupa sapi kurban Hari Raya Idul Adha 1446 H di Masjid Raya Sabilal Muhtadin Banjarmasin, Jumat (6/6/2025).

Penyerahan ini dilakukan setelah salat id, Gubernur H. Muhidin bersama Wagub Hasnuryadi berjalan ke samping Masjid Sabilal Muhtadin untuk menyerahkan sapi bantuan Presiden RI, kemudian sapi dari Gubernur dan sapi dari Wakil Gubernir kepada masyarakat Banua.

Masyarakat pun menyaksikan penyerahan sapi tersebut. Gubernur H. Muhidin ingin seluruh masyarakat yang menerima hewan qurban itu sebagaimana yang hak, sehingga tepat sasaran yang sangat memerlukan daging tersebut.

“Hari ini kita melaksanakan Sholat Idul Adha di Sabilal. Kita menyerahkan Sapi Presiden dan Sapi Gubernur, kemungkinan kita menyembelih di hari Minggu. Dari 42 ekor di hari itu semuanya,” tutur Gubernur Kalsel H. Muhidin

Baca Juga Kekayaan Alam Kalsel Diakui Dunia, Gubernur Kalsel H. Muhidin Terima Sertifikat UNESCO Global Geopark Meratus dari UNESCO di Paris

Baca Juga Gubernur Bali Apresiasi Gerak Cepat PLN Atasi Gangguan Kelistrikan

Pemberian kupon daging, Gubernur H. Muhidin berharap agar masyarakat yang benar-benar berhak menerima bantuan tersebut. Orang nomor satu di Kalsel itu menegaskan, bantuan ini akan diberikan ke seluruh Kabupaten/Kota.

Di momentum ini, Gubernur H. Muhidin menghimbau selama perjalanan mudik maupun selama libur, misalnya berwisata agar berhati-hati dalam melaksanakan rutinitas di Banua.

Sementara itu, Kepala Kementerian Agama Provinsi Kalsel sekaligus Kepala Badan Pengelolaan Masjid Raya Sabilal Muhtadin, H. Muhammad Tambrin menjelaskan bahwa sholat Idul Adha dimulai sekira pukul 7.20 WITA dan diimami oleh Ustadz Ahmad Sayuti dan Khatib oleh Guru M. Maulani.

“Sedangkan proses penyembelihan hewan kurban akan dilaksanakan dihari kedua Idul Adha. Pada pelaksanaan sholat Idul Adha 1446 Hijriah di Masjid Sabilal Muhtadin, kami laporkan kepada Bapak Gubernur H. Muhidin beserta jemaah bahwa satu hewan qurban dari Bapak Presiden RI,” ujarnya.

Selain itu, bantuan sapi kurban di Sabilal Muhtadin juga diberikan oleh Kapolda Kalsel, Ketua DPRD Kalsel, serta Sekda Provinsi Kalsel. Instansi lain turut menyerahkan sapi kurban di masjid kebanggaan warga banua itu seperti Bank Kalsel, Kejati, Ambapers dan sebagainya.

“Nanti akan dibagikan 5.670 bungkus daging ke masyarakat yang membutuhkan, terutama fakir miskin, kaum dhuafa, dan mereka yang berhak menerima,” tandasnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Perkebunan dan Peternakan Kalsel, drh. Suparmi memaparkan bahwa sejumlah hewan kurban akan diserahkan ke 13 Kabupaten/Kota, serta Pondok Pesantren.

“Untuk tahun ini istimewa, pemberian sapi dari Bapak Presiden RI Prabowo Subianto di Kalsel. Dibagikan ke 13 Kabupaten/Kota, sehingga totalnya 17 ekor dan ditambah karena diberikan langsung di pondok pesantren HST dan Kabupaten Banjar,” sebutnya.

Suparmi menjelaskan, semua hewan kurban telah dicek kesehatan di laboratorium. Lalu, bobot sapi berjenis Janaka yang diserahkan oleh Gubernur Kalsel seberat 1,1 Ton. (rizqon)