BANJARBARU, klikkalsel.com – Gubernur H. Muhidin memimpin rapat koordinasi (Rakor) persiapan rencana kunjungan kerja Presiden RI Prabowo Subianto ke Kalimantan Selatan (Kalsel) sekaligus kesiapsiagaan menghadapi bencana di Aula Idham Chalid, Kantor Gubernur Kalsel, Banjarbaru, Selasa (6/1/2026),
Rakor tersebut dihadiri Pangdam XXII/Tambun Bungai Mayjen TNI Zainul Arifin, Komandan Korem 101/Antasari Brigjen TNI Ilham Yunus beserta jajaran, Kepala BIN Daerah Kalsel Brigjen TNI Nurullah, Wakil Ketua DPRD Kalsel Alpiya Rakhman, perwakilan Kementerian Sosial, BPBD kabupaten/kota, BMKG, serta SKPD terkait di lingkungan Pemprov Kalsel.
Mengawali rapat, Gubernur H. Muhidin menyampaikan bahwa hingga saat ini pihaknya belum menerima kepastian jadwal kedatangan Presiden RI ke Kalimantan Selatan dan masih menunggu informasi resmi dari pihak terkait.
“Meski belum ada kepastian, yang terpenting adalah kesiapan kita, terutama dalam penanganan korban banjir, termasuk ketersediaan obat-obatan dan kebutuhan mendesak lainnya, apabila sewaktu-waktu ada agenda peninjauan Presiden,” ujar Gubernur.
Pangdam XXII/Tambun Bungai Mayjen TNI Zainul Arifin menyampaikan hal serupa. Menurutnya, hingga kini belum ada kepastian jadwal kunjungan Presiden RI.
Namun, terdapat rencana kunjungan Wakil Presiden RI ke dua lokasi di Kalsel untuk meninjau kondisi banjir sekaligus menyalurkan bantuan bagi warga terdampak.
“Besok (Rabu, red) akan kami sampaikan langsung,” kata Pangdam.
Baca Juga : Menteri Sosial didampingi Sekdaprov Sampaikan Uraian Bantuan Yang Bakal Diterima Korban Banjir Kalsel
Baca Juga : Bermain di 17 Mei, Barito Putera Amankan 3 Poin Melalui Gol Rizky Pora
Ia juga menyebutkan bahwa belum ada jadwal resmi dari Istana Negara terkait rencana kunjungan pada 12 Januari mendatang. Kendati demikian, terdapat informasi rencana kunjungan Presiden ke Kalimantan Tengah dan Kalimantan Selatan dalam waktu dekat.
Terkait hal tersebut, Pangdam menegaskan pentingnya kesiapan lokasi. Apabila kunjungan Presiden diarahkan ke sekolah rakyat, maka perlu disiapkan pula agenda kunjungan ke dapur umum Makan Bergizi Gratis (MBG) serta Koperasi Merah Putih yang lokasinya saling berdekatan.
Sementara itu, perwakilan Kementerian Sosial memaparkan skenario atau rundown rencana kunjungan kerja Presiden Prabowo Subianto yang direncanakan hadir bersama Menteri Sosial Saifullah Yusuf (Gus Ipul) di Balai Besar Pendidikan dan Pelatihan Kesejahteraan Sosial (BBPPKS) Banjarmasin, Jalan Trikora, Banjarbaru.
Meski belum ada kepastian kedatangan Presiden maupun Wakil Presiden, Kementerian Sosial tetap melakukan persiapan, termasuk penyambutan dan kelengkapan fasilitas di kawasan BBPPKS.
“Terkait kepastian kedatangan Presiden atau Wakil Presiden, kita masih menunggu informasi selanjutnya,” ujar Gubernur H. Muhidin menutup pembahasan terkait persiapan kunjungan kerja.
Rapat kemudian dilanjutkan dengan pembahasan kondisi banjir yang masih terjadi di sejumlah wilayah di Kalimantan Selatan serta langkah antisipasi menghadapi cuaca ekstrem. Paparan diawali oleh BMKG yang menjelaskan kondisi dan potensi cuaca ekstrem selama bulan Januari di wilayah Kalsel. (rizqon)
Editor: Abadi





