MARTAPURA, klikkalsel.com – Dua remaja putri, berinisial SZ dan RN, mengalami koma setelah sepeda motor yang mereka kendarai menabrak bagian belakang truk fuso yang sedang parkir di Jalan Ahmad Yani, Kecamatan Martapura Timur, Kabupaten Banjar, Senin (17/03/2025) malam.
Korban mengalami luka parah di bagian kepala akibat benturan keras dengan bak truk, menyebabkan pendarahan hebat dan tidak sadarkan diri.
Menurut keterangan warga, Hipzurrahman, kecelakaan terjadi saat korban melaju dari arah luar kota menuju Martapura. Kondisi jalan yang minim penerangan dan truk yang parkir di sebagian badan jalan diduga menjadi penyebab utama kecelakaan.
“Korban dari arah luar kota, mau ke Martapura, tidak melihat ada truk parkir yang setengah badannya makan jalan,” ujar Hipzurrahman.
“Kondisi penerangan yang kurang juga membuat penglihatan pengendara kurang, dan langsung menghantam bagian belakang truk,” tambahnya.
Baca Juga : Ayah Tiri Bejat, Tega Cabuli Anak Tiri di Hotel
Baca Juga : Remaja Ditusuk Usai Buka Puasa di Masjid Al Karomah, Pelaku Buron
Setelah kejadian, korban langsung dilarikan ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Ratu Zalecha, Martapura, oleh petugas medis. Karena kondisi kritis, kedua korban direncanakan akan dirujuk ke RSUD Ulin di Banjarmasin untuk perawatan lebih intensif.
Satuan Lalu Lintas Polres Banjar telah menangani kasus kecelakaan ini dan menurut informasi pengendara truk telah menyerahkan diri ke pihak berwajib.
Namun, hingga saat ini, belum ada keterangan resmi yang diberikan oleh pihak kepolisian. (Mada)
Editor: Abadi