Dispar Kalsel Beri Pembekalan Endorse untuk Finalis Putra Putri Pariwisata Kalsel

Para Finalis Putra Putri Pariwisata saat para acara pembukaan di Gedung Mahligai Pancasila

BANJARMASIN, klikkalsel.com – Agar dapat mempromosikan Pariwisata kalimantan Selatan (Kalsel). Dinas Pariwisata (Dispar) Kalsel melakukan seleksi penjaringan sekaligus pembekalan endorse kepada 36 finalis putra dan putri pariwisata Kalsel.

Kepala Dinas Pariwisata Kalsel M Syarifudin mengatakan, kehadiran putra putri sebagai pengembangan karakter generasi muda untuk lebih mempromosikan keberadaan wisata di Kalsel dengan menerapkan endorse masa kini yang lebih kreatif.

“Kalsel sendiri sangat banyak memiliki wisata yang sangat diunggulkan seperti loksado, Pasar Terapung, Meratus Geopark dan lainnya. Bagaimana generasi muda untuk bisa nantinya lebih bisa memperkenalkannya,” katanya usai pembukaan Seremonial di Gedung Mahligai Pancasila, Senin (13/5/2024).

Ditambahkanya pula dengan endorse masa kini terkait pariwisata Kalsel, diharapkan nantinya bisa melakukan event atau festival untuk menarik kunjungan turis baik lokal maupun internasional. Dengan kata lain dapat meningkatkan pariwisata di Kalsel.

“Generasi muda adalah salah satu yang mampu dalam mempromosikan banua kita dan menjadi promotor yang kreatif,” ucapnya.

Baca Juga : Paman Birin Gelorakan Semangat 1.338 Atlet POPDA Kalsel

Baca Juga : DPP Golkar Masih Lakukan Survey Terhadap Calon Kepala Daerah di Kalsel

Pelaksanaan seleksi penjariangan Pariwisata Kalsel akan dilaksankan selama 7 hari ke depan dari 13 hingga 19 Mei 2024.

“Selama 3 hari ke depan akan dilakukan kunjungan ceremony ke berbagai tempat seperti kunjungan ke Pulau Curiak, TVRI, Bandara Syamsudin Noor, Panti dan lainnya. Dan dihari selanjuknya akan dilakukan pembekalan Materi, Tour Guide, pertunjukan bakat hingga final pemilihan,” katanya.

Untuk peserta sendiri diwakili dari 13 kabupaten/Kota berpasangan putra dan putri dengan total 26 orang. Dan 5 pasang dari seleksi pemerintah provinsi.

“Diharapkan mereka mampu nantinya membawa nama Kalsel dan memperkenalkan wisata-wisata yang ada di Banua,” pungkasnya. (azka)

Editor : Akhmad