MARTAPURA, klikkalsel.com – Bupati Banjar, H. Saidi Mansyur, mengukuhkan pengurus Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran (LPTQ) Kabupaten Banjar periode 2023-2026 di Mahligai Sultan Adam, Martapura, Selasa (28/1/2025) pagi.
Pengurus LPTQ Kabupaten Banjar periode 2023-2026 ini dipimpin oleh Habib Idrus Al Habsyi sebagai ketua umum. Susunan pengurus lainnya meliputi Ketua I, Ali Fitriansyah; Ketua II, Ali Mauluddin Akbar; Ketua III, Miftahuddin; dan Sekretaris Umum, Imam Ghozali.
Bupati Saidi Mansyur menyampaikan harapannya agar kepengurusan baru ini dapat membawa dampak positif bagi kemajuan LPTQ di bawah kepemimpinan ketua yang baru. Ia juga mengucapkan selamat kepada seluruh pengurus yang telah dilantik.
Baca Juga Luncurkan Aplikasi SI DAMKAR, Pemkab Banjar Untuk Berikan Pelayanan Cepat Ketika Kebakaran
Baca Juga Pemkab Banjar Gandeng Minimarket Besar, Untuk Sosialisasi Kemitraan Bagi PUM Frozen Food
“Atas nama Pemerintah Kabupaten Banjar, saya mengucapkan selamat kepada seluruh pengurus LPTQ yang baru dilantik. Kepengurusan ini merupakan estafet dari kepengurusan yang dulu dan menyelesaikan sisa periode kepengurusan, yakni sampai tahun 2026,” ujar Saidi Mansyur.
Saidi Mansyur menyebutkan bahwa kepengurusan LPTQ periode ini memiliki dua tantangan utama, yaitu menjadi tuan rumah pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Nasional tingkat Provinsi Kalimantan Selatan dan mempertahankan gelar juara umum yang telah diraih dua tahun berturut-turut.
Ia berharap pengurus yang baru dapat bersinergi dengan seluruh pemangku kebijakan di Kabupaten Banjar demi kesuksesan pelaksanaan MTQ mendatang, serta terus meningkatkan pembinaan kader agar target juara umum dapat kembali tercapai.
“Juga terus tingkatkan pembinaan kader, sehingga capaian target kembali menjadi juara umum dapat terealisasi,” tutupnya. (Mada)
Editor:





