PARINGIN, klikkalsel.com – Peningkatan kualitas para pemuda adalah salah satu visi dan misi Pemerintah Kabupaten Balangan yang juga prioritas Bupati H Ansharuddin dalam mengemban amanah sebagai pemimpin.
Hal ini lah yang disampaikan Bupati Balangan, H Ansharuddin dihadapan pemuda dan masyarakat saat gelaran Aruh Pemuda Sanggam ke-3 oleh Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten Balangan yang berlangsung selama tiga hari, 6-8 Desember 2019 kemaren.
Bupati merasa bangga kepada generasi muda Kabupaten Balangan melalui komunitas Pemuda yang bisa menunjukan kreativitas dan kepedulian terhadap daerahnya sehingga pembangunan bisa berjalan cepat.
“Saya harapkan pemuda Balangan terus berkarya dan berkreasi menunjukkan bahwa pemuda balangan mampu bersaing dan membantu pembangunan baik melalui kerja nyata maupun pemikiran,” ucap Bupati.
.
Sementara Ketua KNPI Balangan, Nurdian Wahyudi, menyatakan saat ini pemuda Balangan sudah menunjukan kiprahnya dalam membantu pembangunan melalui kreativitas dan ide-ide kemajuan.
“Buktinya diaruh pemuda sanggam ini, kita menjadikan wadah para komunitas yang beranggotakan para anak muda untuk saling bersilaturahmi, serta menunjukkan kreativitas mereka,†ujarnya.
Sejalan dengan visi dan visi pemerintah, lanjut dia, pemuda Balangan masing-masing akan menunjukkan kualitasnya dalam membantu pembanggunan, untuk itu, ia berharap pemerintah dan stakaholder bisa selalu mendukung kegiatan yang dilaksanakan oleh Komunitas Pemuda Balangan.
Perlu diketahui cara Aruh Pemuda Sanggam ke-3 yang diedukasikan untuk para pemuda ini, digelar oleh KNPI Kabupaten Balangan dan didukung oleh PT Adaro Indonesia ini, secara resmi dibuka dan ditutup oleh Bupati Balangan H Ansharuddin, di Area Bundaran Maritim Komplek Perkantoran Pemkab Balangan turut dihadiri oleh perwakilan Forkopimda, dan beberapa Kepala SKPD lingkup Pemkab Balangan, Jajaran Managemen PT Adaro indonesia juga berhadir di acara pembukaan ini.(fitri/adv)