Bukan Hanya Kaum Milenial, Emak-emak Pun Banjiri MRSF

Ribuan massa memadati puncak acara Millennial Road Safety Festival (MRSF) 2019 di Area Car Free Day Kantor Gubernur Kalsel, Jalan Trikora Banjarbaru, Minggu (17/3/2019). (Foto : Syarif Wamen/Klikkalsel)

BANJARMASIN, klikkalsel – Ribuan orang memadati puncak acara Millennial Road Safety Festival (MRSF) 2019 di Area Car Free Day Kantor Gubernur Kalsel, Jalan Trikora Banjarbaru, Minggu (17/3/2019).

Diperkirakan ratusan ribu peserta hadir mengikuti acara yang diawali Senam Kolosal Milenial yang dilanjutkan Color Fun Walk atau Jalan Sehat Millennial.

Gubernur Kalsel, H Sahbirin Noor yang hadir memberikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan yang digelar oleh Polda Kalsel ini.

“Saya melihat acara ini sangat luar bisa ramai. Ternyata bukan hanya diminati oleh kaum milenial saja. Melainkan kaum emak-emak, bapak-bapak,” ujar gubernur yang akrab disapa Paman Birin.

Gubernur Kalsel, H Sahbirin Noor bersama Kapolda Kalsel, Irjen Pol Yazid Fanani bersama Forkopimda Kalsel membuka Puncak Acara Millenial Road Safety Festival. (Foto : Syarif Wamen/Klikkalsel)

Paman Birin pun berharap dengan adanya kegiatan ini para pemuda Banua semakin sadar akan pentingnya tertibnya berlalulintas.

Senada dengan Paman Birin, Kapolda Kalsel, Irjen Pol Yazid Fanani juga berharap agar masyarakat Kalsel menjaga dan mengutamakan keselamatan berlalulintas.

Ia juga memberikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada masyarakat yang telah hadir serta berpatisipasi dalam kegiatan yang dibanjiri berbagai hadiah bagi para peserta seperti mobil, paket umroh, tour Singapora, serta berbagai doorprize lainnya.

Nampak hadir dalam kegiatan tersebut Wakapolda Brigjen Pol Drs. Aneka Pristafuddin, Pejabat Utama Polda Kalsel, Kapolres Jajaran Polda Kalsel, Danrem 101/Antasari, Kolonel Inf Mohammad Syech Ismed, Danlanal Banjarmasin, Kolonel Laut (P) Wijayanto, Forkopimda Kalsel dan Kota Banjarbaru serta tamu undangan lainnya.(david)

Editor : Alfarabi

Tinggalkan Balasan