Belum Dapat Poin Saat Hadapi Arema FC, Barito Putera Fokus Kejar Poin di Sisa Laga

BANJARMASIN, klikkalsel.com – Hasil minor didapatkan PS Barito Putera saat bertandang ke markas Arema FC, di Stadion Gelora Soeprijadi Kota Blitar, Jawa Timur, tadi malam.

Barito Putera harus mengakui ketangguhan Arema FC dengan skor 4-2 melalui gol yang diciptakan oleh Dalberto, Dendi Setiawan, Lokolingoy, dan Salim Tuharea. Sedangkan gol dari Barito Putera diciptakan oleh Mathias Mier dan Eksel Runtukahu.

Meski hasil kekalahan yang didapatkan Barito Putera ini tidak mempengaruhinya di papan klasemen, namun persaingan di papan bawah akan semakin ketat. Tentunya Barito Putera harus bisa menjauh dari zona degradasi BRI Liga1 2024-2025.

Owner PS Barito Putera, Hasnuryadi Sulaiman, yang dalam kesempatan itu menyempatkan diri untuk nonton bareng bersama para suporter setia Laskar Antasari sedikit merasa kecewa dengan hasil yang didapatkan.

“Seharusnya kita tadi bisa memaksimalkannya, saat pemain Arema terkena kartu merah, dan waktunya pun masih sangat panjang, minimal kita bisa meraih poin,” ucap Hasnuryadi.

Baca Juga Kontrak Lucas Morelatto di Barito Putera Diperpanjang Hingga 2027

Baca Juga Tiga Penghargaan Bergengsi, Bupati Barito Kuala Dorong ASN Bekerja Sepenuh Hati

Kendati demikian, ia tetap percaya kepada jajaran tim pelatih untuk melakukan evaluasi hasil pertandingan malam hari ini dan fokus untuk menghadapi tujuh pertandingan yang tersisa.

“Kita masih ada tiga laga home dan empat laga away lagi. Mudah-mudahan kita bisa meraih total poin minimal 40. Karena dengan poin 40 tersebut kita masih bisa bertahan di Liga 1,” jelasnya.

Selain itu, laga menghadapi Arema FC tadi malam juga menjadi laga terakhir sebelum kompetisi di jeda cukup panjang karena libur Idul Fitri.

Jeda kompetisi yang cukup panjang itu juga, Bang Hasnur sapaan akrabnya yang kini menjabat sebagai Wakil Gubernur Kalsel akan dipersiapkan dengan sebaik-baiknya.

“Kita ingin memperbaiki semua kelemahan-kelemahan tim kita. Karena sangat banyak kelemahan yang harus di evaluasi dan kita perbaiki,” terangnya.

“Coach Vitor juga sudah menyusun program latihan selama jeda kompetisi ini, jangan sampai ketika bergabung kembali kondisi fisik pemain malah menurun,” sambungnya.

“Tapi tetap kita juga harus memperhatikan para pemain-pemain kita yang muslim yang ingin berhari-raya dengan keluarganya. Juga ada pemain yang istrinya mau melahirkan, serta ada juga pemain yang akan memperkuat tim nasionalnya,” tandasnya.(fachrul)

Editor : Amran