Barito Putera Bertekad Patahkan Trend Buruk Hadapi Madura United

JAKARTA, Klikkalsel.com – Jelang lanjutan Liga 1 2024/2025 pertandingan kedua, Barito Putera akan berhadapan dengan Madura United, di Stadion Sultan Agung, Bantul, Jumat (16/08/2024) nanti malam.

Klub berjuluk Laskar Antasari ini pun bertekad memutus tren negatif, setelah sebelumnya mendapatkan hasil kalah saat menghadapi Persija Jakarta.

CEO Barito Putera, Hasnuryadi Sulaiman, menekankan Skuad Barito Putera harus bisa meraih poin penuh kala menjamu tim berjuluk Sape Kerab, agar mematahkan trend negatif tak pernah menang atas Madura United, dan terlebih harus mengamankan 3 poin perdana di laga home ini.

Baca Juga Laga Perdana BRI Liga 1, Barito Putera Gagal Atasi Persija

Baca Juga Suporter Barito Putera Optimis Laskar Antasari Amankan 3 Poin di Laga Perdana Melawan Persija Jakarta

Kemenangan ini ini wajib diraih, lantaran Barito Putera sudah melakukan persiapan lebih awal dan panjang, dan sudah seharusnya tim lebih siap dalam laga kali ini.

“Pertama tama pastinya saya meminta doa kepada seluruh masyarakat Banua, untuk tim kebanggan kita yang akan bertanding nanti malam, agar tim bisa bermain dengan jiwa wasaka dan bisa meraih 3 poin maksimal,” ucap pria yang kerap disapa Bang Hasnur.

“Jadi semua saya rasa juga sudah siap dan kita melakukan persiapan lebih awal dan harusnya bisa meriah kemenangan dan itu wajib malam ini”tuturnya.

Dirinya juga menekankan kepada para pemain dan pelatih, agar benar benar fokus dalam laga home pertama ini, lantaran melihat di laga pertama sudah mengalami kekalahan, sehingga tim harus memberikan kebahagiaan untuk warga Banua.(restu)

Editor : Amran