BANJARMASIN, klikkalsel.com – Diduga sempat hilang kendali, sebuah truk bermuatan kacang merah mendadak mundur dan terguling di Jembatan Sulawesi Banjarmasin, Senin (23/12/2024).
Meski tidak ada korban jiwa, insiden tersebut membuat sebagian karung kacang merah di dalam truk tumpah dan menjadi tontonan warga yang melintas.
Sardioye, pedagang pentol mengatakan, truk dengan nomor polisi DA 8305 TAJ itu sempat terlihat kehilangan kendali saat menanjak jembatan yang kemudian tiba-tiba berhenti dan mundur dengan kecepatan tinggi.
“Awalnya normal saja, tapi tiba-tiba truk mundur. Dua orang kuli di bak langsung loncat dan mencoba mengganjal ban, tapi ganjalannya kecil, jadi truk tetap meluncur,” cerita Sardioye.
Pengendara motor yang berada di belakang truk langsung berhamburan menyelamatkan diri. Sementara itu, sebuah mobil yang tidak sempat menghindar terkena benturan keras, menyebabkan kerusakan serius.
Baca Juga Jelang Nataru, PLN Pastikan Kesiapan Infrastruktur dan Layanan Kelistrikan Andal
Baca Juga Angin Kencang Sapu 16 Rumah di Kabupaten Banjar
“Untungnya hanya mobil yang rusak. Mobilnya sudah pergi, sopirnya mungkin syok,” tambah Sardioye.
Sementara itu, Zaidan, sopir truk mengatakan rem mendadak karena sepeda motor yang tiba-tiba memotong jalan menjadi pemicu utama kecelakaan. Berat muatan lebih dari lima ton juga memperparah situasi.
“Awalnya lancar, tapi motor tiba-tiba nyalip, jadi saya terpaksa rem mendadak. Setelah itu, truk nggak bisa ditahan lagi,” kata Zaidan.
Ia menjelaskan, muatan kacang merah tersebut seharusnya diantarkan dari Pelabuhan Trisakti ke kawasan Sultan Adam.
Namun, Truk akhirnya terguling di sisi taman kawasan Jembatan Sulawesi. Karung-karung kacang merah yang berserakan menarik perhatian warga sekitar, yang berbondong-bondong datang untuk melihat langsung proses evakuasi. (airlangga)
Editor: Abadi





