Polresta Banjarmasin dan Tim Labfor Polda Jatim Olah TKP Kebakaran Golden 10, Sejumlah Barang Dibawa ke Surabaya

Tangkap layar video udara warga yang tersebar di grup WhatsApp relawan emergency

BANJARMASIN, klikkalsel.com – Polresta Banjarmasin melalui Satreskrim Polresta Banjarmasin akhirnya mendatangkan Tim Labfor Polda Jatim guna mengungkap penyebab kebakaran yang terjadi di gudang barang pecah belah Golden 10 House yang terletak Jalan Belitung Darat Kelurahan Kuin cerucuk Kecamatan Banjarmasin Barat beberapa saat lalu.

Hal itu diungkapkan Kapolresta Banjarmasin Kombes Pol Cuncun Kurniadi melalui Kasat Reskrim AKP Eru Alsepa, Rabu (13/11/2024).

“Tadi malam datang. Tadi sudah ke lapangan dari pukul 09.00 sampai pukul 13.00,” ujar Kasat.

Baca Juga : Kebakaran Hebat Landa Gudang di Banjarmasin Barat di Malam Minggu, Warga Geger

Baca Juga : Mendadak! Paman Birin Pamit Mundur Dari Jabatan Gubernur Kalsel

Dalam olah TKP Tim Labfor Polda Jatim didampingi Tim Inafis Satreskrim Polresta Banjarmasin. Sejumlah barang bukti pun diambil guna di bawa ke laboratorium di Surabaya.

“Ada beberapa yang di bawa,” jelasnya.

Ditanya kapan akan diketahui hasilnya, Kasat mengaku tidak berani berspekulasi kepastian waktu. Namun ia berharap hasilnya dapat diterima dalam waktu secepatnya. (David)

Editor: Abadi