BANJARMASIN, klikkalsel.com – Kapolresta Banjarmasin Kombes Pol Sabana Atmojo Martosumito yang diwakili Kabag Ops, Kompol Pujie Firmansyah menghadiri kegiatan kunjungan dari Waaslog Kasad BinFaskon BMN Brigjen TNI Mahfud Gozali dalam rangka kesiapan Satgas TMMD Ke-119 di Kelurahan Sungai Lulut, Kecamatan Banjarmasin Timur.
Kegiatan tersebut berlangsung di halaman SDN Sungai Lulut 3, Jalan Pembina IV Kelurahan Sungai Lulut Kecamatan Banjarmasin Timur, Kamis (29/2/2024).
Selain Kabag OPS, kegiatan juga dihadiri Dandim 1007/Banjarmasin Kolonel Arman Aris Sello, Sekda Kota Banjarmasin, Ikhsan Budiman, Camat Banjarmasin Timur Rusdiana, Danramil Banjarmasin Timur Mayor Inf Hendra, Kapolsek Banjarmasin Timur AKP Eru Alsepa, Kasat Binmas Polresta Banjarmasin AKP Numung.
Menanggapi adanya kegiatan TMMD ke-119 di Kelurahan Sungai Lulut, Kecamatan Banjarmasin Timur itu, Kabag Ops Polresta Banjarmasin Kompol Pujie Firmansyah mengaku sangat mengapresiasinya.
“Kita sangat mengapresiasi dan mendukung kegiatan TNI,” ujarnya.
Hal ini, sesuai dengan perintah yang disampaikan Kapolri bahwanya Polri dengan TNI harus selalu bersinergi.
“Jadi kita harus saling mendukung dan mensupport kegiatan apa lagi ini untuk kepentingan rakyat,” tuturnya.
Menurut, Kompol Fujie, kegiatan TMMD ini telah membuktikan bahwa TNI hadir untuk rakyat “dan dari rakyat dengan kegiatan tersebut akan bisa semakin dekat di hati rakyat,” imbuhnya.
Dalam kegiatan tersebut, kata Pujie, juga dilakukan berupa kegiatan sosial berupa pembagian paket sembako untuk warga.
“Serta penyuluhan tentang hidup sehat dan stunting untuk warga,” pungkasnya.(airlangga)
Editor : Amran





