BANJARMASIN, klikkalsel – Rencanaan renovasi Stadion 17 Mei Banjarmasin sudah mulai sering didengar, pengerjaan renovasi stadion tersebut diestimasi sekitar 3 tahun, sehingga membuat tim kebanggaan warga banua, PS Barito Putera harus berpindah home base ke Stadion Demang Lehman (SDL),Martapura untuk sementara waktu.
Hal tersebut juga diungkapkan langsung manajer PS Barito Putera, Hasnuryadi Sulaiman, bahwa selama proses renovasi PS Barito Putera akan melakoni laga kandangnya di Stadion Demang Lehman.
“Kita sudah mengadakan pembicaraan dengan badan pengelola Stadion Demang Lehman, InsyaAllah apa yang pernah kita lakukan sebelumnya di tahun 2013-2014 akan kita ulangi lagi dan disana kita akan bersama dengan Martapura FC untuk menggunakan Demang Lehman,” ucap Hasnur.
Hasnur juga mengatakan bahwa tadi, Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Provinsi Kalimantan Selatan, Roy Rizali Anwar sudah menjelaskan bahwa Stadion 17 Mei rencananya akan direnovasi pada tahun depan.
Renovasi itu juga akan dilakukan secara bertahap, karena itu kemungkinan tahun ini hanya sebagian kecil, lalu dilanjutkan tahun depan dan tahun 2021 akan selesai. Karena Hasnur menginginkan adanya stadion yang memiliki standart AFC.
“Alhamdulillah, apa yang kita impikan selama ini bahwa kita akan memiliki stadion yang representatif sesuai standar AFC dan FIFA, supaya bila nanti kita diberi anugerah oleh Allah SWT untuk mewakili Indonesia di kancah Internasional kita bisa menyelenggarakannya di stadion 17 Mei” harapnya.
Ia juga menyampaikan kesiapan Kalimantan Selatan sebagai tuan rumah PraPon cabang Sepak Bola.
“Kami sangat berharap bisa diberi Amanah untuk menjadi tuan rumah PraPon, tapi kami masih belum mengetahui sampai sejauh mana, karena telah kami amanahkan kepada pak Djumadri dan pak Bakti untuk mengurusnya,” tuturnya.
Disisi lain ia juga mengungkapkan bahwa dalam mengambil tuan rumah PraPon itu sendiri setidaknya harus memiliki 2 Stadion.
“Kalau 17 Mei di Renovasi, sudah pasti tidak bisa, jadi hanya 1 di SDL, tapi kita tetap mengupayakan agar Kalsel bisa jadi tuan rumah PraPon Sepak Bola,” pungkasnya.(fachrul)
Editor : Amran