BANJARMASIN, klikkalsel – Sebanyak 14 orang diamankan oleh Dit Resnarkoba Polda Kalsel karena kedapatan sedang pesta sabu di sebuah kosan Jalan Belitung Darat Gang Mandor Kecamatan Banjarmasin Barat, Kamis (31/1/2019) siang.
Penangkapan para pelaku berawal dari informasi yang didapat petugas dari masyarakat tentang adanya sekelompok orang yang sedang pesta narkoba di lokasi tersebut.
Dimpimpin Kasubdit I Dit Resnarkoba Polda Kalsel, Kompol Ugeng Sudia petugas bergerak untuk membuktikan kebenaran informasi tersebut.
Ternyata benar, dari NL (21) yang berada di lantai bawah kosan yang berlantai dua tersebut petugas mendapati satu paket sabu seberat 0,42 gram.
Usai itu petugas langsung bergerak ke lantai atas dan kembali menemukan 13 orang lain antara lain MJ (24), NH (23), AR (30), RH (25), HBR (29), NSA (26),GM (24), OSR (26), NCR (28), MYS (25), MJE (21), DS dan NA (21) .
Dari salah satu orang petugas kembali menemukan satu paket sabu seberat 0,22 gram lengkap beserta alat hisapnya.
“Memang dari mereka itu ada beberapa yang sudah jadi TO kita,” ujar Kompol Ugeng Sudia saat dihubungi klikkalsel.com, Sabtu (2/1/2019).
Semua pelaku dan barang bukti saat ini sudah berada di tahanan Mapolda Kalsel untuk proses lebih lanjut dan akan dijerat Pasal 132 ayat 1 juncto Pasal 114 ayat 1 subsider Pasal 112 ayat 1 Undang-Undang RI No 35 tahun 2009 tentang Narkotika.
Sementara itu ramai beredar kabar bahwa salah satu dari 14 orang pelaku diduga kuat adalah anak salah satu pejabat di daerah ini.
Dir Resnarkoba Polda Kalsel, Kombes Pol, Kombes Wisnu Widarta mengatakan pihaknya tidak mencari orang tua atau latar belakang pelaku, namun siapa yang bersalah.
“Kita gak cari orang tuanya atau latar belakangnya, kita cari yang salah, kan orang tuanya gak salah,” ujar Wisnu tanpa menyebutkan orang tua atau pembesar yang dimaksud. (david)
Editor : Farid