Unik, Caleg PDIP Terpilih Hadiri Pelantikan Diantar Becak

Rini Irwanty, calon anggota legislatif terpilih dari PDIP datang ke acara pelantikan diantar becak dengan ditemani putranya. (foto : arif/klikkalsel)

TANJUNG, klikkalsel – Pemandangan unik tersaji menjelang rapat paripurna pengucapan sumpah janji anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Tabalong masa jabatan 2019 – 2024, Senin (12/8/2019).

Hal itu tampak saat salah seorang anggota legislatif terpilih dari Partai Demokrasi Perjuangan Indonesia (PDIP) Kabupaten Tabalong, Rini Irawanty, datang ke acara tersebut dengan menumpangi sebuah becak.

Ia tidak datang sendirian, ia tampak ditemani putranya yang juga ikut duduk bersamanya di becak yang ditumpanginya.

Saat dikonfirmasi apa alasan dirinya datang dengan menggunakan becak, Rini mengatakan sebagai anggota dewan terpilih dirinya tidak musti harus menggunakan fasilitas yang tersedia secara berlebihan.

“Bagi saya dengan cara menggunakan becak itu adalah salah satu bentuk tidak adanya jarak antara saya dengan masyarakat Kabupaten Tabalong pada umumnya,” kata wanita yang sehari – harinya juga berprofesi sebagai tenaga honor bidan.

Selain ingin merubah oponi masyarakat tentang anggota dewan yang selalu diberi fasilitas serba mewah, dirinya juga ingin membuktikan bahwa anggota dewan adalah orang yang sederhana, tetap bersimpati kepada masyarakat sehingga rakyat tidak segan dengan keberadaan anggota dewan.

“Saya terpilih di Tabalong karna mereka (rakyat) yang menginginkan saya, mereka memberikan amanah kepada saya karna mereka percaya dengan saya,” pungkasnya.

Rini Irawanty, calon anggota legislatif terpilih dari PDIP. (foto : arif/klikkalsel

Diketahui, becak yang tumpangi Rini adalah milik seorang warga Kelurahan Belimbing Raya, Kecamatan Murung bernama Paman Uman.

Paman Uman sendiri, merupakan pengemudi becak yang selama ini menjadi langganan tetap asisten rumah Rini. (arif)

Editor : Farid

Tinggalkan Balasan