Sambut HUT, PEPABRI dan FKPPI Berikan Tali Asih kepada Purnawirawan yang Sakit

BANJARMASIN, klikkalsel – Menyambut HUT Persatuan Purnawirawan Angkatan Bersenjata Republik Indonesia (PEPABRI) ke-60 dan Forum Komunikasi Putra Putri Purnawirawan dan Putra Putri TNI-Polri (FKPPI) ke-41. PEPABRI dan FKPPI memberikan tali asih kepada para purnawirawan dan istri Purnawirawan.

Kegiatan pemberian tali asih tersebut disalurkan langsung para anggota PEPABRI dan FKPPI ke sejumlah purnawirawan yang berada di beberapa lokasi berbeda, Rabu (11/9/2019).

Sedikitnya ada delapan penerima tali asih yang disalurkan oleh PEPABRI dan FKPPI, yaitu Letkol Purn Suwarno, Kapten Purn Siswoyo, Koptu Purn Suhardi, Peltu Purn Paimin, Sertu Purn Sugito, Mayor Purn Mashuri, Warakawuri Aluh Aisyah, dan Zakirin.

Ketua Pelaksana kegiatan HUT PEPABRI ke-60, Purn H Ajie B, mengatakan, kegiatan pemberian tali asih tersebut juga sebagai ajang silaturahmi kepada para Purnawirawan dan Warakawuri di Banjarmasin, yang saat ini sedang menderita sakit.

Ia juga menyampaikan, dalam rangka HUT PEPABRI ke 60 dan FKPPI ke 41, esok hari akan digelar kegiatan ziarah ke makam pahlawan, yang kemudian akan dilanjutkan ke acara puncak yakni halalbihalal dan syukuran di Gedung Satria DPD Pepabri Kalsel, Jalan Kuin Selatan, Banjarmasin Barat.

“Besok kita pagi akan upacara di Makam Pahlawan, terus baru lanjut acara syukurannya di Gedung Pepabri,” ucapnya.

Sementara itu, Ketua GM FKPPI, Adi Kartika menyampaikan kegiatan kali ini yang juga merupakan HUT FKPPI ke 41, GM FKPPI selalu siap memberikan sumbangsih dan karya nyata terhadap Bangsa dan Negara melalui soliditas anak TNI-POLRI demi menjaga NKRI, dan untuk Kalimantan Selatan.

“Ya kami hari ini juga ikut membantu dengan memberikan tali asih kepada para Purnawirawan dan Warakawuri, sebagai bentuk solidaritas kami para anak Purnawirawan TNI-Polri,” tandasnya. (fachrul)

Editor : Farid

Tinggalkan Balasan