Ledeng Mati, Tahanan Kesulitan MCK

Ruang tahanan Polsek Banjarmasin Timur.

BANJARMASIN, klikkalsel – Pengurasan reservoir Instalasi Pengolahan Air (IPA) Pramuka oleh PDAM Bandarmasih mengakibatkan distribusi air berdampak di tiga kecamatan, yakni Banjarmasin Timur, Selatan dan Utara, Selasa (14/1/2020).

Khusus di dua kecamatan Banjarmasin Timur dan Banjarmasin Selatan, pendistribusian air bersih terhenti total.
Kapolsekta Banjarmasin Timur, Kompol Uskiansyah mengatakan, kejadian itu cukup berdampak terhadap operasional.

“Sangat berdampak MCK (Mandi, Cuci, Kakus) tahanan, tidak ada penampungan air. ucapnya kepada klikkalsel.com.

Baca Juga : Ketua KPU Banjarmasin Gusti Makmur Akui Dirundung Persoalan

Uskiansyah berharap, apabila di lain waktu ada penghentian distribusi air bersih ada solusi yang diberikan instansi terkait terhadap lembaga pelayanan publik. Agar proses pelayanan tetap optimal dilakukan.

“Semoga cepat teratasi,” harapnya.

Untuk diketahui, pengurasan reservoir tersebut, dimulai sejak jam 9 pagi sampai jam 10 malam. Setidaknya, distribusi air ledeng bakal dihentikan selama 15 jam.

Sebelumnya, PDAM Bandarmasih mengimbau pelanggan agar menyimpan cadangan air di rumah. Seperti mengisi memenuhi tong, bak dan ember. Untuk memenuhi kebutuhan air bersih selama pekerjaan berlangsung. (rizqon)

Editor : Akhmad

Tinggalkan Balasan